Resmi Keluar NCT, Ini Profil Lengkap Shotaro: Biodata, Pendidikan, Karier, dan Asmara
- Instagram/ _shotaroo_
Kemudian pada tanggal 4 Desember 2020, Shotaro kembali berpartisipasi ke dalam proyek unit NCT 2020 untuk single final full album kedua NCT, RESONANCE.
Pada tahun 2021, Shotaro juga kembali berpartisipasi dalam full album ketiga NCT, UNIVERSE yang dirilis pada tanggal 14 Desember 2021.
Shotaro menjadi bagian dari dua lagu utama album tersebut yakni Beautiful (full member) dan Let's Play Ball (Universe) bersama dengan delapan anggota NCT lainnya seperti Doyoung, Jungwoo, Mark, Xiaojun, Yangyang, Jaemin, Haechan, dan Jeno.
Shotaro juga ikut berpartisipasi dalam proyek winter album SMTOWN, 2021 Winter SMTOWN: SMCU Express yang dirilis pada tanggal 27 Desember 2021.
Pada tanggal 20 Maret 2022, Shotaro tampil dalam video musik performance untuk lagu coNEXTion (Age of Light) yang dibawakan oleh Mark, Doyoung, dan Haechan sebagai bagian dari proyek SM STATION: NCT LAB.
Shotaro kembali berpartisipasi dalam winter album SMTOWN, 2022 Winter SMTOWN: SMCU Palace yang dirilis pada tanggal 26 Desember 2022.
Sejak debut menjadi member NCT pada tahun 2020, Shotaro juga aktif muncul di konten NCT Show bersama member NCT lainnya.