5 Cara Membuat Hubungan Menjadi Lebih Tulus dan Penuh Empati
- freepik.com
Olret – Ketika kamu dan pasangan menyadari jika hubungan terasa renggang dan hambar. Pasti, kalian berupaya untuk memperbaiki dan mencari solusinya.
Nah, bisa jadi salah satu penyebab kerenggangan tersebut adalah kurangnya perasaan tulus juga empati. Sebab beberapa orang bisa saja tumbuh dengan minim rasa empati karena didikan juga pengaruh lingkungan. Padahal dengan memiliki rasa empati yang tinggi pada pasangan, kamu bisa merasakan perasaan dan pandangan orang lain dengan sepenuh hati.
Dan inilah cara meningkatkan rasa empati dalam hubungan. Supaya hubunganmu jadi lebih tulus dan bahagia.
1. Memperbaiki Komunikasi dan Deep Talk
Seberapa sering kamu berkomunikasi secara mendalam dengan pasangan? Jika jarang atau hampir tidak pernah. Cobalah ubah hal tersebut dan berikan waktu tersendiri untuk deep talk dengan pasanganmu.
Melalui deep talk tersebut, kamu bisa belajar mengerti dan memahami perasaan pasangan juga cara pandangnya. Selain itu kalian pun bisa menyatukan pemahaman satu sama lain. Supaya tidak sering terjadi kesalahpahaman kedepannya nanti.
2. Jadilah Pendengar Yang Sepenuh Hati
Memperbaiki hubungan bisa dimulai dari caramu mendengarkan pasangan. Cobalah evaluasi dirimu sendiri saat komunikasi.
Sudahkah kamu menjadi pendengar yang baik? Mau memahami keluh kesah dan curhatan pasanganmu? Dan bersedia memperbaiki diri jika melakukan kesalahan yang membuat hubungan merenggang?
Saat berusaha menjadi pendengar yang baik, kamu sedang belajar meningkatkan empati pada pasangan.
3. Tunjukkan Minat Serta Lebih Menghargai Pasangan
Memiliki minat pada pasangan membuat kamu ingin lebih banyak menghabiskan waktu dengan dirinya. Bahkan kamu merasa harus terhubung meski kalian sedang tidak bersama. Seperti menghubungi pasangan secara aktif, menanyakan kabar, memperhatikan dan membantu pasangan jika diperlukan.
Hal itu akan membuat pasangan merasa dihargai, diperhatikan dan dipedulikan. Jadi kamu dapat membangun hubungan yang lebih dalam, serta menciptakan keharmonisan.
4. Memperhatikan Bahasa Tubuhmu dan Pasangan
Memperhatikan bahasa tubuh dapat menjadi kunci untuk membangun hubungan yang sehat dan harmonis. Misal saat bersama pasangan kamu menampilkan bahasa tubuh yang ceria, nyaman dan antusias dengan dirinya. Selain itu juga memperhatikan bahasa tubuh pasangan, seperti saat dia sedang bersedih, bingung atau terluka.
Semua hal itu akan menambah rasa empatimu pada pasangan. Sebab berusaha menyelami pikiran juga perasaannya lewat bahasa tubuh yang ditunjukkan. Tapi jangan ragu untuk mengajukan pertanyaan dan mengklarifikasi apa yang sedang dirasakan oleh pasangan, sehingga kamu tidak mengambil kesimpulan sendiri.
5. Perhatikan Kebutuhan dan Perasaan Pasangan
Cara selanjutnya untuk membuat hubungan jadi lebih tulus dan penuh empati adalah sungguh-sungguh memperhatikan kebutuhan dan perasaan pasangan. Bantulah pasangan untuk lebih memahami perasaan satu sama lain dan mempererat hubungan.
Selain itu, gunakan pula kemampuan empati untuk mengatasi perdebatan atau pertengkaran yang terjadi. Sehingga kamu tidak akan terburu-buru menjudge pasangan, mau melihat dari berbagai sisi, memperhatikan perasaan atau keluhan pasangan juga tidak terburu-buru dalam mengambil keputusan.