Fatal! 5 Alasan Terburu-Buru Membawa Hubungan Serius Adalah Kesalahan

Alasan Terburu-Buru Membawa Hubungan Serius
Sumber :

Olret – Dirasa sudah menemukan orang yang tepat. Pastinya, kamu ingin segera membawa hubungan kalian ke jenjang yang lebih serius dan melegalkan hubungan.

Selain untuk menunjukkan keseriusan, kamu pun takut hubungan itu akan gagal seperti yang sebelum-sebelumnya jika tidak segera di syahkan. Apalagi secara usia, mental maupun materi, kamu sudah merasa siap dan tidak mempunyai masalah sedikit pun.

Namun, ternyata terlalu buru-buru mengajak pasangan segera menikah bisa menjadi sebuah kesalahan yang akan kamu sesali di kemudian hari. Karena itu, tidak ada salahnya untuk menjalani cinta itu secara perlahan, sembari menyelami perasaan dan mengenali pasangan lebih dalam.

Lagi pula, yakin saja, jika dia memang orang yang tepat dan jodoh terbaikmu, kalian pasti akan tetap menyatu pada akhirnya nanti. Jadi nikmati dahulu segala pendekatan yang kamu lakukan dengan dirinya, sembari meyakinkan dan memberi kesempatan pula pada pasangan untuk menilai dirimu. 

1. Kamu Meyakinkan Diri Jika Rasa Yang Kamu Punya Itu Cinta Bukan Ketertarikan Semata 

Alasan Terburu-Buru Membawa Hubungan Serius

Photo :
  • -

Sudah banyak dijelaskan, jika jatuh cinta itu ada fasenya. Mulai dari rasa tertarik (jatuh cinta pada pandangan pertama), rasa bahagia bersamanya (hormone dopamine), lalu berlanjut dengan logika atau hilangnya kebucinan yang kamu rasa.

Semua fase itu setidaknya baru terlewati selama 6 bulan, sampai kamu yakin dan bisa memutuskan apakah dia benar-benar menjadi orang yang tepat untukmu. 

Jika selama pendekatan, kalian berhasil membangun hubungan, saling setia dan menjaga kepercayaan, kamu semakin bisa menerima pasangan apa adanya. Barulah perasaan tertarik itu berubah menjadi cinta yang nyata.

Apalagi jika kalian bisa membangun hubungan yang sehat dengan dilandasi perasaan butuh dan nyaman satu sama lain. Kamu bisa yakin bersamanya di masa depan nanti, semuanya akan lebih mudah karena diperjuangkan dengan orang yang tepat. 

2. Memberi Waktu Untuk Saling Mengenal dan Mengerti Satu Sama Lain 

Zodiak yang Mengekspresikan Cinta Melalui Sentuhan Fisik

Photo :
  • tvN

Menikah artinya kamu akan menghabiskan sisa hidupmu dengan seseorang. Dan pastinya, kamu berharap bisa menikah satu kali seumur hidup dengan orang yang tepat.

Karena itu, sebelum memutuskan untuk menikah, akan lebih baik kamu memberikan waktu untuk sedikit lebih mengenal dan mengerti siapa, bagaimana dan latar belakang pasangan sesungguhnya. 

Setidaknya, kamu yakin bersamanya kelak kamu bisa menjadi lebih baik. Kamu yakin dia adalah orang yang sudah cukup mengerti peran dan tanggung jawab dalam kehidupan rumah tangga.

Kamu yakin dia bisa menjaga komitmen dalam hubungan kalian. Dan semua itu dapat kamu putuskan saat sudah mengenal watak dan karakter pasangan. Begitu pun dia juga punya kesempatan untuk menilai dan mengenal dirimu. 

3. Benar-Benar Memantapkan Hatimu Sendiri. Jika Kamu Siap Melewati Lika Liku Pernikahan 

memanfaatkan dirimu

Photo :
  • -

Jika kamu terlalu terburu-buru, seolah kamu sedang meremehkan masalah rumah tangga yang mungkin akan kamu hadapi kelak. Sehingga saat masalah itu hadir, dan kamu dalam kondisi yang tidak siap. Maka keinginan untuk berpisah terasa jauh lebih kuat. 

Oleh karena itu, sebelum menikah, pastikan kamu sudah memantapkan hati dan diri sendiri. Usahakan setidaknya kamu tahu segala tugas dan kewajibanmu, sudah siap bertanggung jawab dan memimpin keluarga kecilmu, pastikan pendapatanmu cukup serta mau bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga. 

Sebab menikah itu tanggung jawab, ujian serta godaannya juga besar. Jadi lihatlah dirimu dahulu dan berikan waktu untuk merenung serta memikirkan segalanya. Termasuk membenahi tujuan kamu dalam membangun rumah tangga itu. Jika niatmu sungguh lillahi ta’ala, barulah kamu yakin melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius. 

4. Yakinkan Diri, Jika Kamu Dan Pasanganmu Sudah Matang Secara Emosional 

Karir Akting Nanon Korapat Kirdpan

Photo :
  • -

Kematangan dalam mengendalikan emosional adalah hal paling penting dimiliki orang yang akan menikah.

Kamu dan pasangan sudah tahu bagaimana cara mengatasi pertengkaran, tidak ada tindakan kekerasan, memprioritaskan hal yang lebih penting sebagaimana kesepakatan bersama, dan cukup dewasa saat menemukan masalah dalam hubungan.

Sebab, jika ternyata, kamu menikah dengan orang yang belum matang secara emosional.

Sangat mungkin, kehidupan rumah tanggamu akan terasa sulit untuk dijalani. Kamu akan lebih merasa kecewa, tersakiti, bahkan mengalami kekerasan baik secara verbal atau fisik. 

5. Sesuatu Yang Terburu-Buru Akan Membawa Penyesalan 

mantan minta balikan

Photo :
  • -

Meski, kehidupan setelah menikah itu misteri. Namun, seolah sudah menjadi hukum alam, sesuatu yang dikerjakan terburu-buru akan berakhir penyesalan.

Entah menyesal karena baru sadar kamu salah memilih pasangan. Bisa juga pasangan baik tapi keluarganya tidak menerimamu. Pasangan bertanggung jawab tapi tidak setia. Atau penyesalan-penyesalan lainnya. 

Oleh karena itu, tidak perlu terburu-buru atau pun terlalu cepat dalam mengambil keputusan. Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk memantapkan hati.

Seperti mencari tahu latar belakang, visi, tujuan, sikap, karakter dan rencana masa depan pasangan, serta mengistikharahkannya. Setidaknya kamu sudah melakukan yang terbaik, sebelum memasrahkan jalan pernikahan kamu kelak pada Tuhan. 

Artikel ini merupakan tulisan Ika Tusiana, salah satu conten creator dari Bapermulu.com