9 Aneka Olahan Pisang yang Lezat dan Praktis untuk Dicoba di Rumah
- Getty Images
Olret – Siapa sih yang nggak suka pisang? Buah yang satu ini enggak cuma enak dimakan langsung, tapi juga bisa diolah jadi berbagai hidangan lezat. Selain praktis, olahan pisang juga cocok banget buat camilan sehari-hari atau bahkan jadi hidangan spesial untuk keluarga. Nah, buat kamu yang penasaran, yuk simak beberapa ide olahan pisang yang bisa kamu coba di rumah!
1. Pisang Goreng Kriuk
Pisang goreng adalah olahan klasik yang selalu bikin ketagihan. Caranya gampang banget! Cukup iris pisang (bisa pisang kepok atau pisang tanduk), celupkan ke dalam adonan tepung yang sudah dibumbui, lalu goreng sampai kecokelatan. Hasilnya? Pisang goreng yang kriuk di luar, lembut di dalam. Tambahkan topping seperti keju, susu kental manis, atau cokelat untuk rasa yang lebih mantap!
2. Pisang Bakar Cokelat Keju
Kalau mau sesuatu yang lebih “premium”, coba deh bikin pisang bakar. Caranya simpel;hi bakar pisang di atas teflon atau panggangan sampai kulitnya agak kecokelatan. Setelah itu, kupas pisang, beri topping cokelat leleh dan taburan keju parut. Dijamin, rasanya bakal bikin kamu nggak bisa berhenti makan!
3. Pisang Crispy
Pisang crispy adalah versi modern dari pisang goreng. Bedanya, pisang crispy menggunakan tepung panir atau tepung roti untuk lapisan luarnya, sehingga teksturnya lebih renyah. Kamu bisa menambahkan isian seperti cokelat atau keju di dalam pisang sebelum digoreng. Cocok banget buat camilan sore hari!