Kenali Tanda-Tanda Kamu Lagi Burnout, Keadaan Lelah Mental Yang Harus Disadari Sejak Dini
- freepik.com
Olret – Ngerasa capek banget, tapi bukan cuma fisik? Bangun tidur aja udah lelah, kerja jadi nggak semangat, dan semua hal yang dulu menyenangkan sekarang terasa hambar? Bisa jadi kamu lagi burnout!
Burnout bukan sekadar capek biasa, lho. Ini adalah kondisi kelelahan fisik, mental, dan emosional akibat tekanan yang berkepanjangan. Kalau dibiarkan, dampaknya bisa serius! Nah, sebelum makin parah, yuk kenali tanda-tanda burnout berikut ini.
1. Merasa Lelah Sepanjang Waktu
Rasanya kayak energi kamu terus terkuras, bahkan setelah istirahat panjang. Nggak cuma capek fisik, tapi juga mental. Bangun tidur pun rasanya nggak ada bedanya dengan sebelum tidur. Kadang meskipun sudah berusaha untuk santai atau liburan, tetap saja rasa lelah itu nggak hilang.
2. Kehilangan Motivasi
Hal-hal yang dulu bikin semangat sekarang terasa hambar. Kerja, belajar, atau aktivitas favorit pun jadi terasa membosankan dan nggak ada gregetnya. Kamu mulai merasa kalau semua usaha yang dilakukan nggak ada gunanya, dan bahkan pencapaian yang seharusnya membanggakan pun terasa biasa saja.