Akting Memikat Di Drakor Marry My Husband. Inilah 6 Drakor Paling Populer Na In Woo
- Mydrama.id
Na In Woo sendiri berperan sebagai Kim Byeong-in dalam drama Mr. Queen. Kim Byeong-in adalah sepupu Ratu, Kim So-yong (Shin Hye-sun). Dia mencintai Kim So-yong dan berupaya yang terbaik untuk melindungi orang yang ia cintai.
2. River Where The Moon Rises
Drakor kerajaan yang tayang di 2021 ini merupakan drakor sejarah yang memiliki cerita bertema perang. Namun tetap diselipi dengan kisah romantis.
Drama ini menceritakan kisah cinta antara Putri Pyeonggang dan On Dal yang diadaptasi dari cerita legenda klasik di masa Goguryeo. Drakor ini turut dibintangi oleh Na In Woo dan Kim So Hyun sebagai pemeran utamanya.
Na In Woo berperan sebagai On Dal yang sebelumnya diperankan oleh Ji Soo sebagai pemeran utama. Namun meski menjadi peran pengganti, Na In Woo tetap memberikan akting yang apik, sehingga drakor ini tetap mendapatkan sambutan yang hangat.
3. Cleaning Up
Drama yang dibintangi oleh Na In Woo ini mengisahkan tentang tiga orang wanita yang bekerja sebagai tukang bersih-bersih. di sebuah perusahaan finansial. Kehidupan ketiganya yang biasa-biasa saja berubah menjadi rumit ketika mereka mengetahui sebuah informasi rahasia.