Penuh Canda Tawa, Inilah 6 Rekomendasi Drakor Komedi Yang Ampuh Hilangkan Stress
- Drama List
Olret –Ketika hidup lagi berat-beratnya, ditambah dengan berbagai tekanan dari berbagai arah. Kita perlu mengisi waktu senggang dengan kegiatan membahagiakan dan menghibur diri. Salah satunya dengan menonton film/drama.
Nah, karena itu, ada beberapa drama Korea dengan genre komedi yang siap membuat harimu yang suram jadi penuh tawa lagi. Bahkan tetap sarat pelajaran hidup yang bisa diambil hikmahnya.
Apa saja drama itu? Yuk cek 6 Rekomendasi drakor komedi ini
1. So Not Worth It
So Not Worth It adalah serial televisi asal Korea Selatan yang dibintangi oleh Park Se Wan, Shin Hyun Seung, Choi YoungJae GOT7, Minnie (G)I-DLE, Han Hyun Min dan Carson Allen.
Sinopsis: berkisah tentang sekelompok siswa dengan latar belakang multikultural yang berbeda yang tinggal di asrama perguruan tinggi di Seoul.
Sekelompok mahasiswa tersebut berasal dari beberapa negara berbeda, yaitu Korea Selatan, Thailand, Australia, dan Amerika Serikat.
Berfokus pada kisah Se Wan (diperankan oleh Park Se Wan), seorang asisten dosen yang bertanggung jawab untuk mengatur mahasiswa di asrama, yang memiliki kepribadian yang cerah.
Meski begitu, para mahasiswa ini berhasil menjalin persahabatan yang cukup erat.
Selain disibukkan dengan berbagai urusan di kampus, mereka banyak menghabiskan waktu dengan bersenda gurau.
2. The Fiery Priest
Drakor ini dibintangi Kim Nam Gil, Kim Sung-kyun, Honey Lee, Go Jun, Keum Sae-rok, hingga Jung In-gi.
Sinopsis: The Fiery Priest mengisahkan perjalanan Kim Hae-il, mantan agen NIS yang beralih menjadi pendeta. Ia dikenal sebagai pendeta yang amat mudah marah, bahkan bisa hingga meletup-letup dalam hitungan menit.
Ia kemudian berambisi mengungkap sebuah kasus kematian misterius yang menimpa pendeta tua. Namun, perjalanan itu justru membawanya ke berbagai tantangan, seperti menghadapi orang-orang korup di kota hingga gangster berbahaya. Kim Hae-il juga harus menghadapi ujian lain saat jaksa Park Kyung-sun (Honey Lee) justru menolak bekerja sama.
3. Welcome To Waikiki 1&2
Drama Korea Waikiki atau Welcome to Waikiki merupakan serial dengan genre komedi yang tayang pada 2018 lalu. Waikiki merupakan drama Korea yang populer karena komedi yang berhasil membuat penonton ngakak alias tertawa terbahak-bahak.
Sinopsis ; Waikiki mengisahkan tentang tiga pria yaitu Kang Dong-goo (Kim Jung-hyun), Cheon Joon-ki (Lee Yi-kyung), dan Bong Doo-sik (Son Seung-won).
Tiga pria muda ini sedang berusaha keras mewujudkan mimpi-mimpi mereka meski cobaan terus berdatangan. Kang Dong-goo bercita-cita menjadi sutradara film. Namun, dia terus saja bernasib malang dan mengalami banyak kesialan.
Sementara itu, Cheon Joon-ki adalah anak seorang aktor terkenal yang ingin mengikuti jejak ayahnya. Tapi, ia lebih sering mendapat peran pendukung. Sedangkan Bong Doo-sik berprofesi sebagai penulis lepas. Pekerjaan yang tak menentu ini membuat pemasukannya kerap bermasalah.
Satu hari, ketiga pria ini memutuskan membuat sebuah penginapan di kawasan Itaewon, Korea Selatan. Selain Dong-goo, Joon-ki, dan Doo-sik, penginapan yang diberi nama Waikiki ini juga dibantu oleh adik Dong-goo, Kang Seo-jin (Go Won-hee).
Belum puas, Welcome to Wakiki juga berlanjut ke Season 2
4. Strong Girl Do Bong-soon
Drama STRONG WOMAN DO BONG SOON masuk jajaran drakor terbaik yang rilis pada 2017 silam. Drama ini sukses mencuri perhatian penonton lantaran chemistry kuat antara pemeran utamanya. Drama ini dibintangi oleh Park Bo Young dan Park Hyung Sik
Sinopsis : mengisahkan karakter utamanya bernama Do Bong Soon. Ia merupakan anak pertama dari keluarga yang harmonis. Menariknya, Do Bong Soon mewarisi kekuatan super dari keluarganya secara turun temurun. Namun, kekuatan tersebut hanya diwariskan pada anak perempuan saja.
Meski punya kekuatan super, kehidupan Do Bong Soon tak seberuntung adik laki-lakinya yang kini jadi dokter. Sejak dulu ia pun kerap dibandingkan dengan pencapaian adiknya oleh sang ibu. Di sisi lain, Do Bong Soon memiliki teman bernama In Guk Doo yang merupakan polisi. Sejak SMA ia pun telah menyukainya namun enggan mengungkapkan.
5. Strong Girl Nam-soon
Strong Girl Nam-soon merupakan spin-off Strong Woman Do Bong Soon. Drama itu mengisahkan Gang Nam-soon (Lee Yoo-mi), sepupu ke-6 Do Bong-soon yang hilang saat masih kecil saat tinggal di Mongolia.
Drama tersebut menampilkan banyak nama-nama baru yang sebelumnya tak membintangi Strong Girl Do Bong-soon. Namun, Park Bo-young dan Park Hyung-sik menjadi kameo dalam drama itu.
Sinopsis : Gang Nam-soon (Lee Yoo-mi) merupakan perempuan yang memiliki kekuatan super. Dia hilang saat masih kecil di Mongolia.
Hingga pada suatu hari, Nam-soon teringat dengan orang tua kandungnya dan ingin mencari mereka. Sejak saat itu, ia pun belajar bahasa Korea.
Sekarang setelah dewasa, Nam-soon datang ke Gangnam, Seoul, Korea Selatan untuk mencari orang tuanya. Dia akhirnya bertemu ibunya Hwang Geum-ju (Kim Jung-eun). Ibunya adalah wanita kaya dan penduduk Gangnam.
6. Mr. Queen
Meski drama ini bertema Saeguk dan kerajaan. Tapi komedi dan kekonyolannya tetap bisa mengesankan penonton.
Sinopsis : Mr. Queen merupakan drama yang mengisahkan tentang seorang koki bernama Jang Bong Hwan yang terperangkap ke tubuh Ratu Cheorin pada masa Dinasti Joseon.
Awalnya, Bong Hwan tidak percaya dengan apa yang terjadi padanya dan ia mencoba melarikan diri dari istana.
Namun perlahan Bong Hwan menyadari bahwa dirinya terjebak di dalam tubuh seorang ratu hingga ia akhirnya belajar cara hidup sebagai seorang wanita di istana.
Di sisi lain, Raja Cheoljong sedang mencari seorang istri dan ia memilih Ratu Cheorin yang tubuhnya dihuni roh Bong Hwan.