5 Menu Minuman beserta Waktu Terbaik Mengonsumsinya, Kulit Auto Sehat dan Cantik!

Smoothie
Sumber :
  • https://www.pexels.com/@ifreestock

Orlet - Kecantikan selalu diidam-idamkan para perempuan. Bermacam cara akan dilakukan demi mendapatkan kulit yang sehat dan terawat.

Selain menggunakan skincare, menjalani treatment kecantikan, perawatan dari dalam tubuh seperti memperhatikan makanan serta minuman yang dikonsumsi sangat diperlukan supaya mendapatkan hasil yang maksimal.

Oleh karena itu, rutin meminum racikan minuman berikut ini dapat membantu kalian mendapatkan kulit sehat dan cantik seperti yang dikutip dari @investasisehat serta halodoc, penasaran? Yuk langsung saja kita bahas.

1. Air Putih

Ilustrasi minum air putih

Photo :
  • https://www.pexels.com/@ShvetsA

Sepanjang hari jangan pernah melewatkan untuk meminum delapan gelas air putih agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik sehingga kebutuhan cairan tubuh tercukupi.

Manfaat air putih bagi kecantikan kulit adalah membantu memberikan nutrisi penting untuk sel-sel kulit, menjaga kelembapan kulit, meningkatkan elastisitas kulit, membuat kulit terasa kenyal dan sehat.

2. Smoothie Hijau

Smoothie

Photo :
  • https://www.pexels.com/@ifreestock

Minuman ini sangat bagus dikonsumsi pada pagi hari. Smoothie hijau biasanya terbuat dari campuran sayur seperti bayam, sawi hijau, selada dan sayur hijau lainnya yang ditambah dengan buah-buahan seperti apel, pir, pisang, alpukat supaya rasanya lebih nikmat.

Menu minuman tersebut dapat membantu menurunkan berat badan secara alami sekaligus dapat membuang racun dalam tubuh karena kandungan seratnya yang tinggi sehingga sangat baik untuk menjaga kulit tetap cerah dan segar.

3. Teh Hijau

Teh hijau

Photo :
  • https://www.pexels.com/@teona-swift

Punya masalah jerawat membandel? Teh hijau bisa menjadi solusi tepat untuk menyembuhkannya dengan rutin meminumnya pada waktu sore hari.

Jerawat erat kaitannya dengan kulit berminyak yang terpapar debu, kotoran sehingga menyumbat pori-pori kulit yang dapat menimbulkan bakteri penyebab jerawat.

Kandungan polifenol dalam teh hijau dapat mengontrol dengan baik produksi minyak berlebih sedangkan kandungan vitamin C-nya mampu mengatasi peradangan jerawat.

4. Jus Delima

Jus delima

Photo :
  • https://www.pexels.com/@timur-weber

Buah delima mengandung antiradang, antioksidan, antimikroba serta anti penuaan. Khasiat jus delima bisa digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kulit seperti bekas jerawat, noda hitam, kulit kering, tanda-tanda penuaan dan jerawat. Minumlah  jus ini secara rutin pada malam hari.

5. Infused Water Timun

Infused water timun

Photo :
  • https://www.pexels.com/@timur-weber

Pada saat menjelang tidur, jangan lupa untuk rajin meminum menu infused water satu ini. Mentimun dengan kadar air yang cukup tinggi, kaya akan manfaat untuk menjadikan kulit terhidrasi, kaya antioksidan sehingga mampu mendetoksifikasi tubuh, menenangkan kulit berjerawat serta baik untuk rambut.

Nah, itulah dia menu minuman apabila dikonsumsi secara setiap hari secukupnya, bisa membuat kulit lebih sehat, segar, cerah dan cantik natural. Sudah siap mencoba?