Pesona Keindahan Air Terjun Kedung Pedut Yogyakarta
Yogyakarta, Olret – Suasana hiruk pikuk perkotaan cukup membuat kepala penat dan pusing. Bagaimana tidak, kamu harus berurusan dengan polusi-polusi yang berterbangan di udara, kemacetan yang tidak berujung, teriakan-teriakan orang di pinggir jalan, serta teriknya panas matahari yang membakar kulitmu.
Meskipun bisa diredakan dengan segelas es teh manis, namun tetap saja kepalamu akan terasa meledak dan keringat akan terus bercucuran.
Untuk menghilangkan rasa penat tersebut, sesekali kamu harus pergi berwisata ke tempat yang sejuk, adem, dan menenangkan. Salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi salah satunya yaitu Air Terjun Kedung Pedut, Yogyakarta.
Di tempat ini, kamu bisa sejenak melupakan semua urusan sehari-hari, dengan menikmati pemandangan alamnya yang asri serta air terjunnya yang jernih, ditambah dengan menyeruput satu buah air kelapa yang sangat menyegarkan.
Air Terjun Kedung Pedut Yogyakarta
Air Terjun Kedung Pedut terletak di kawasan Kulon Progo, Yogyakarta. Untuk bisa sampai di sini tentu saja tidak mudah karena kamu harus melewati beberapa jalur yang cukup panjang.
Pertama, kamu harus menaiki gunung melewati jalur perbukitan. Meskipun terdengar sangat melelahkan, namun kamu akan disuguhkan dengan pemandangan asri dan indah seperti hamparan sawah yang hijau, jurang yang sangat dalam, serta tebing-tebing tinggi berlumut yang sangat eksotis.
Air Terjun Kedung Pedut resmi dijadikan tempat wisata pada tanggal 15 Februari 2015. Warga sekitar biasa menyebutnya dengan kolam alami karena terdapat terdapat sumber mata air alami yang membentuk menjadi sebuah kolam. Kolam inilah yang nantinya bisa dinikmati oleh para wisatawan yang sengaja berkunjung ke tempat ini.
Kedung pedut itu sendiri terdiri atas 2 kata, yaitu kedung yang memiliki arti genangan, dan pedut yang berarti dalam, sehingga artinya menjadi genangan air yang dalam. Air terjun ini memang memiliki kedalaman yang cukup dalam, yaitu sekitar 2 hingga 3 meter. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka para pengunjung tidak diperbolehkan untuk berenang. Kamu hanya bisa menikmati keindahan air terjunnya saja.
Keistimewaan dari Air Terjun Kedung Pedut
Lalu, apa saja keistimewaan dari Air Terjun Kedung Pedut ini? Simak ulasannya di bawah ini.
Pesona Keindahan Air Terjun Kedung Pedut
Pada saat pertama kali kamu mengunjungi tempat ini, tentu saja kamu akan takjub dengan pesona air terjunnya. Air terjun ini memiliki 2 warna yang berbeda, yaitu hijau tosca dan putih jernih. Warna putih jernih tersebut dihasilkan dari aliran air deras dari air terjun di samping kedung tersebut, sedangkan warna hijau tosca dihasilkan dari adanya pantulan batuan dari dasar sungai yang terpancar dari sinar matahari.
Selain warna airnya yang sangat indah, Air Terjun ini juga memiliki daya tarik lain seperti kolam alami. Kolam ini merupakan cekungan air yang cukup dalam yang memiliki kedalaman sekitar dada hingga leher orang dewasa. Kolam ini tentu saja dijadikan tempat untuk bermain air, sedangkan air terjunnya hanya untuk dinikmati saja. Jika kamu pegal, kamu bisa beristirahat di tempat duduk di sekitar kolam tersebut yang terbuat dari bambu.
Fasilitas Air Terjun Kedung Pedut
Agar berwisata di Air Terjun Kedung Pedut bisa lebih nyaman, maka pihak pengelola menyediakan berbagai fasilitas bagi para pengunjung. Fasilitas-fasilitas tersebut meliputi kamar mandi, tempat duduk yang terbuat dari bamboo, gardu pandang, tempat parkir yang luas, warung makanan, jembatan yang terbuat dari bamboo, dan pancuran bamboo. Para pengunjung harus senantiasa menjaga fasilitas tersebut tetap bersih dan tidak rusak.
Rute Perjalanan
Rute perjalanan yang harus ditempuh ke Air Terjun Kedung Pedut cukup mudah. Dari pusat kota, kamu hanya perlu melewati jalan Mayor Suryotomo sampai ke perempatan barat melewati Jalan Panembahan Senopati. Setelah itu, ambil jalan lurus melewati Jalan KH. Ahmad Dahlan sampai ke perempatan barat sampai melewati Jalan Raya Pasar Kenteng.
Jarak dari pusat kota menuju objek wisata tersebut memang lumayan jauh, yaitu sekitar 35 km dengan waktu tempuh kurang lebih 1 jam 10 menit.
Harga Tiket
Sebelum memutuskan untuk pergi ke salah satu objek wisata, kamu harus mengecek terlebih dahulu harga tiket masuknya. Harga tiket masuk Air terjun Goa pindul yaitu sebesar 6000 rupiah saja perorangnya. Jumlah tersebut tentu saja sangat murah dan bisa dijangkau oleh semua kalangan. Sedangkan untuk harga parkirnya, kamu cukup membayar 3000 rupiah untuk motor dan 10.000 rupiah untuk mobil.
Itulah beberapa hal yang harus kamu ketahui sebelum berkunjung ke Air Terjun Kedung Pedut. Jangan lupa untuk selalu membawa kamera agar kamu bisa berselfie dengan latar belakang air terjun yang sangat eksotis. Dengan begitu, hasil jepretan kamu bakalan Instagramable banget! Yuk, luangkan waktumu untuk berwisata ke Air Terjun Kedung Pedut di Desa Jatimulyo, Kecamatan Giri Mulyo, Kulon Progo, Yogyakarta.