5 Quotes Buku yang Wajib Banget Diketahui, Ada Favoritmu??
- https://www.pexels.com/@Content-Pixie-1405717
Orlet - Membaca adalah jendela dunia. Dengan membaca akan membuat jangkauan pengetahuan kita semakin luas. Merutinkan aktivitas membaca buku-buku yang berkualitas tentu akan memberikan dampak positif bagi diri kita. Salah satu isi buku yang menarik adalah adanya quotes yang ketika dibaca mampu memberikan suntikan semangat sekaligus menyadarkan pembaca.
Nah, berdasarkan yang kami kutip dari akun instagram @globalenglishpare inilah lima quotes buku yang harus banget kita baca. Penasaran bagaimana quotes-nya? Mari simak penjelasan di bawah ini.
1. Masih Belajar
"Kalau mau menunggu sampai siap, kita akan menghabiskan sisa hidup kita hanya untuk menunggu."
Quote di atas dari buku karya Iman Usman yang berjudul Masih Belajar memang sangat relate dengan kehidupan bukan?
Kita sering mengalami permasalahan yang datang silih berganti antara senang sedih, suka duka dan lain-lain seiring bertambahnya usia dan bicara soal siap kita tak akan pernah siap sepenuhnya untuk menjalani hal tersebut karena datangnya ujian dan tantangan hidup tidak pernah dapat diprediksi. Yang bisa kita lakukan adalah beradaptasi dengan keadaan.
Contoh sederhananya yakni menikah. Mungkin kita berpikir nunggu nanti saja kalau tabungan sudah banyak, nanti kalau sudah bisa punya rumah sendiri, kendaraan pribadi, nanti sajalah kalau usaha yang dirintis sudah maju, mental belum siap nih, sampai tanpa sadar usia semakin bergerak maju membawa kita pada angka yang tidak bisa dikatakan muda lagi.
Walaupun menikah atau tidak adalah keputusan masing-masing individu jika kita menunggu siap maka selamanya kita terjebak kata menunggu. Sama saat kita ingin memulai suatu usaha atau belajar hal-hal baru. Jika kita menunggu untuk siap dengan bermacam alasan maka bisa jadi ide brilian kita akhirnya dieksekusi oleh orang lain.
2. Outliers: The Story of Succes
"Hard work is only a prison sentence when you lack motivation."
Dikutip dari wikipedia buku karya Malcolm Gladwell yang berhasil menjadi New York Times Bestseller ini mengkaji faktor-faktor yang berkontribusi pada tingkat kesuksesan yang tinggi, berfokus pada gagasan bahwa kesuksesan bukan hanya hasil dari bakat dan kerja keras individu, tetapi juga faktor eksternal seperti peluang, budaya, dan didikan.
3. Filosofi Teras
"We suffer more in imagination than reality."
Buku karya Henry Manampiring merupakan buku pengantar filsafat Stoa yang dibuat khusus sebagai panduan moral anak muda. Salah satu quote dalam buku tersebut seperti di atas yang artinya kita lebih menderita dalam imajinasi daripada kenyataan.
Kadangkala kita selalu overthinking dalam memandang suatu permasalahan hidup sehingga berujung rasa gelisah, cemas, takut dan khawatir berlebihan, mengganggu pola makan dan waktu istirahat, merasakan kepedihan padahal kenyataanya tidak akan seburuk apa yang kita pikirkan.
4. Ikigai
"If you look the right way, you can see that the whole world is a garden."
"Jika kamu melihat ke arah yang benar, kamu dapat melihat bahwa seluruh dunia adalah taman."
Tidak dapat dipungkiri bahwa jalan kebenaran akan membawa kita pada kebahagiaan dan sebaliknya melihat ke arah yang salah akan menyesatkan hidup kita dan menghadirkan penderitaan.
Buku karya Hector Garcia dan Francesc Miraller merupakan dua penulis dari Spanyol dibalik buku Ikigai yang bergenre self improvement atau perbaikan diri.
5. Start With Why
"We say what we do, we sometimes say how we do it, but we rarely say why we do what we do."
"Kita mengatakan apa yang kita lakukan, terkadang kita mengatakan bagaimana kita melakukannya, namun kita jarang mengatakan mengapa kita melakukan apa yang kita lakukan."
Buku setebal 370 halaman karya Simon Sinek yang diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama ini wajib masuk dalam daftar bacaan kalian.
Kira-kira dari kelima buku di atas adakah yang sudah ada dalam daftar list bacaan kalian? Atau bahkan sudah kalian baca sampai selesai semuanya?