Buat Yang Terlalu Pemalu, Inilah 6 Alasan Kamu Harus Segera Memupuk Kepercayaan Diri
- freepik.com
Olret –Rasa pemalu jika terlalu berlebihan juga akan memberikan dampak buruk pada dirimu sendiri.
Seperti tidak punya keberanian memperluas relasi atau jaringan, sering terlewat kesempatan yang berharga dan tidak berani menunjukkan bakat juga kemampuan.
Karena itu, mulailah memupuk kepercayaan diri dari sekarang. Temukan apa yang menjadi penyebab kamu merasa minder dan pemalu berlebihan. Sebab bisa saja masalahnya datang dari internal, bisa juga dari lingkungan hidupmu.
Dan inilah beberapa alasan kamu harus mulai berani memupuk kepercayaan diri. Percayalah kamu mampu dan pantas dapat yang terbaik.
1. Pemalu Berlebihan Akan Membuatmu Melewatkan Banyak Kesempatan Beharga
Contohnya saja kamu memiliki ide kreatif. Sayangnya, karena terlalu merasa malu, kamu tidak berani menyampaikan ide atau menunjukkan kemampuan terbaikmu.
Hal itulah yang membuatmu sering kehilangan momen dan kesempatan berharga. Selain kamu juga gagal menunjukkan potensi terbaik yang kamu punya.
2. Kepercayaan Diri Akan Membuatmu Lebih Mudah Menjalin Relasi Positif
Dalam hidup, kita pasti membutuhkan orang lain. Bahkan jika kamu sangat pemalu dan berkarakter introvert sekalipun, tetap ada saat tertentu kamu membutuhkan seseorang yang bisa dipercaya.
Nah, menjadi lebih percaya diri, dapat membantumu menemukan orang-orang yang kamu butuhkan. Setidaknya, dengan adanya mereka, kamu memiliki motivasi untuk terus menjadi lebih baik.
3. Rasa Minder Dapat Membuatmu Serasa Tidak Berharga
Bukan hanya kehilangan momen dan kesempatan berharga, rasa malu dan minder berlebihan akan menumbuhkan rasa insecure pada diri sendiri.
Pasti akan muncul perasaan kamu tidak berharga, berguna atau pantas mendapatkan sesuatu yang baik. Bahkan beberapa orang yang sudah menyerah pada hidupnya, menganggap keterpurukan yang dialami adalah hal yang pantas didapatkan.
Padahal hal itu adalah pemikiran yang salah. Semua orang berharga dan berpotensi di bidang masing-masing. Tinggal lebih percaya diri untuk menunjukkan kemampuan diri.
4. Kepercayaan Diri Membuat Kamu Tidak Mudah Iri Pada Kehidupan Orang Lain
Ketika rasa minder menjadi insecure, kamu akan sering membandingkan hidupmu dengan orang lain. Dalam perbandingan itu, kamu akan merasa kehidupan orang lain itu mudah dan penuh kebahagiaan. Sedangkan hidup dan pencapaianmu menurun atau tidak pernah lebih baik.
Berbeda jika kamu bisa membangun kepercayaan diri. Kamu akan merasa lebih bangga pada hidup dan pencapaian yang sudah kamu raih. Selain itu, juga menjadi motivasi untuk terus jadi lebih baik.
5. Kepercayaan Diri Akan Membuat Mental Lebih Sehat dan Jauh Dari Rasa Stres
Rasa stress dapat disebabkan banyak hal. Salah satunya saat tertekan karena terlalu pemalu. Rasa tertekan itu hadir karena kamu tidak bisa/berani menunjukkan kemampuan meski kamu ingin melakukannya. Ditambah rasa stress saat merasa diri sendiri gagal dan tidak berharga dibandingkan orang lain.
Karena itu, memiliki kepercayaan diri akan membantumu mengatasi rasa stress dan tekanan. Justru bisa meningkatkan rasa syukur pada hidup.
6. Kepercayaan Diri Membuat Kamu Fokus Pada Tujuan
Jika kamu memiliki kepercayaan diri dan keyakinan pada diri sendiri. Maka semangat untuk meraih impian dan kesuksesan juga semakin meningkat. Bahkan, kamu bisa fokus meraihnya dan bisa melewati berbagai ujian dengan baik.