4 Kebiasaan Bangun Tidur Ini Pasti Pernah Kamu Lakukan, Ayo Ngaku!

Kebiasaan bangun tidur
Sumber :

Olret – Setiap kita pasti punya kebiasaan bangun tidur yang tak pernah absen untuk dilakukan. Bahkan, tanpa disadari kebiasaan itu menjadi hal rutin yang secara sadar atau tidak, terus-terusan kita lakukan saat pertama kali membuka mata ketika terbangun dari tidur.

Seringnya, kebiasaan tersebut juga merupakan kebiasaan yang tidak baik untuk dilakukan secara terus menerus. Ingin tahu kebiasaan apa saja yang secara tidak sadar sering kita lakukan? Yuk, simak selengkapnya dibawah ini!

1. Malas-malasan saat bangun tidur di atas kasur

Kebiasaan bermalas-malasan saat bangun dari tempat tidur sering kali kita lakukan. Saat membuka mata, kebanyakan kita memilih untuk uring-uringan terlebih dahulu di atas kasur. Padahal, tanpa kita sadari kebiasaan ini malah membuat kita menjadi tidak produktif. Sebab, terlalu lama menghabiskan waktu di atas kasur malah akan membuat kamu membuang waktumu dengan sia-sia.

2. Bermain smartphone

Hal yang juga sudah menjadi kebiasaan setiap orang saat bangun tidur yaitu bermain smartphone. Seakan-akan kebiasaan ini menjadi kebiasaan yang tidak boleh terlewatkan. Bangun dari tidur, hal yang dicari pertama kali smartphone. Entah itu hanya untuk sekedar mengecek chat yang masuk, email, bermain game, bahkan menghabiskan waktu untuk bermain social media. Coba deh ngaku, kamu pasti pernah melakukan hal ini, bukan?

3. Menghabiskan waktu untuk bermain social media

Social media sering kali membuat kita lupa diri saat membukanya. Keasikan nge-scrool sampai membuat kita tidak sadar bahwa sudah berjam-jam menghabiskan waktu bermain social media. Kebiasaan bermain social media saat bangun tidur ini sering kali dilakukan oleh banyak orang. Terlebih lagi di zaman yang semakin maju saat ini, lewat social media kita bisa update akan banyak hal. Sehingga tidak ingin melewatkan waktu untuk bermain social media.

4. Melewatkan waktu sarapan pagi

Melewatkan waktu sarapan pagi juga menjadi hal yang paling sering dilakukan oleh banyak orang. Entah itu karena alasan telat bangun, terburu-buru, dan sebagainya, sehingga membuat orang-orang memilih untuk melewatkan sarapan pagi. Padahal, sarapan pagi dibutuhkan sebelum memulai aktivitas agar energi kita bertambah untuk mengawali hari. Kebiasaan buruk melewatkan sarapan pagi ini harus banget kamu hindari, lho!

Nah, dari beberapa kebiasaan di atas, kebiasaan mana ni yang pernah kamu lakukan? Ayo ngaku deh, kamu pasti pernah melakukan kebiasaan di atas, bukan?