6 Pertanda, Kamu Sudah Cukup Dewasa Dalam Menjalin Persahabatan

Sahabat yang Membawamu Pada Kebaikan Akhirat
Sumber :
  • instagram

Percayalah, diejek itu gak enak, dibicarain kekurangannya itu bukan hal yang menyenangkan. Segokil ataupun sebaik apapun temanmu, tetap akan ada perasaan kecewa padamu dalam hatinya.

Sehingga, semakin dewasa kamu dalam persahabatan, maka kamu akan sadar dan sebisa mungkin tidak akan menggunakan bullyan sebagai bahan bercandaan apapun yang terjadi.

Sebagai sahabat, kamu justru akan membela temanmu, bahkan mensupport dia untuk menjadi lebih baik

4. Tidak Merasa Tersisih Atau Terganggu Saat Sahabatmu Punya Teman Yang Baru

Waktu kecil, pernah tidak kamu merasa cemburu saat temanmu punya kawan baru lainnya? Atau merasa tersisih sebab kamu merasa terabaikan? Hal itu wajar terjadi, sebab kamu masih anak-anak dan tak ingin perhatian yang kamu dapatkan berkurang.

Tapi, jika sekarang kamu masih bersikap seperti itu. Maka, bisa dipastikan kamu belum dewasa dalam menjalin suatu persahabatan.

Justru, harusnya kamu merasa senang, saat pertemanan yang kamu jalin semakin luas dengan masuknya banyak orang yang baru. Sebab tahu, akan ada banyak pengalaman dan relasi baru yang bisa menambah support system kamu dalam kehidupan.