6 Pesona Pria Yang Mampu Memikat Hati Wanita dan Jatuh Hati
Olret – Setiap wanita pasti punya tipe cowok yang diidamkannya. Secara umum seperti, mapan, tampan, bertanggung jawab dan setia. Namun, meski tidak mempunyai keseluruhan tipe umum yang diinginkan wanita di atas.
Kamu tetap bisa kok memikat hati wanita yang kamu sukai dengan menunjukkan pesona yang kamu miliki sebagai seorang pria sejati, gentle dan menawan.
Nah, pesona apa saja yang mampu membuat wanita jatuh hati padamu. Coba miliki 6 hal ini dan lihat hasilnya.
1. Keberanian Buat Mendekati dan Mengenal Wanita Yang Kamu Suka.
Pesona pertama yang harus kamu punya adalah keberanian untuk mendekati dan mengenal wanita yang kamu sukai. Sebab bagaimana kamu akan berhasil memikatnya, kalau mengenal dan dekat saja kamu sudah takut terlebih dahulu.
Gunakan waktu atau kesempatan yang ada untuk mengenalnya lebih dekat. Tunjukkan respek yang kamu miliki, buat dia nyaman saat berada di dekatmu. Boleh saja kamu menyimpan rasa itu diam-diam terlebih dahulu.
Namun upaya untuk mendekati dan membuat dia nyaman akan membuka kesempatan menyampaikan perasaan juga lebih besar.
2. Pria Yang Humoris. Tunjukkan Pesonamu Dengan Perhatian Yang Kamu Miliki.
Jangan jadi pemalu atau malah kaku ketika mendekati wanita yang kamu suka. Meski kamu bersikap cool dan cuek buat bikin dia penasaran. Tetap sesekali tunjukkan sisi humoris dan perhatian yang kamu punya buat dia.
Percaya deh, wanita akan semakin nyaman saat kamu pandai membuat dia tertawa dan senang. Apalagi saat kamu juga sering mengajaknya untuk melakukan hal yang seru dan menyenangkan bersama.
3. Jadilah Pria Yang Cerdas dan Berwawasan Akan Membuat Wanita Semakin Kagum Padamu
Pria selalu mau belajar akan menjadikan dirinya semakin berwawasan, mudah membawa diri dan mengenal orang lain. Pembawaan yang cerdas, akan membuat kamu dewasa dan terlihat bijaksana
Sehingga wanita akan semakin kagum padamu, bahkan mengidolakan kamu. Apalagi sekarang, belajar bukan hanya dari bangku sekolah. Pengalaman bisa jadi guru yang berharga. Jadi tunjukkan kecerdasanmu, agar wanita semakin yakin untuk memilihmu.
4. Pria Yang Jadi Diri Sendiri dan Apa Adanya.
Pesona menjadi diri sendiri adalah hal yang terkuat saat kamu berhasil membuat wanita dekat dengan kamu. Tunjukkan kamu apa adanya, jujur dalam segala hal, akan membuat wanita yakin kamu tipe pria yang setia dan terbuka.
Selain itu, dengan menjadi diri sendiri, kamu bisa mendapatkan wanita yang benar-benar tulus, bukan modus semata.
5. Berani Buat Ambil Resiko dan Tegas Akan Membuat Wanita Klepek-Klepek Sama Kamu
Wanita itu suka dengan tipe lelaki pejuang, yang tidak mudah menyerah dan berani mengambil resiko. Selain itu, meski humoris dan perhatian dia pun mempunyai sikap tegas untuk menunjukkan kedewasaannya.
Jadi tunjukkan pesonamu dengan tampil berani di hadapan pasanganmu. Taklukkan semua halangan yang ada dan belajar dari setiap kesalahan. Berani mencoba hal yang positif dan mengambil resiko yang ada akan semakin membuat pikiranmu matang, dewasa dan bertanggung jawab.
6. Tunjukkan Tanggung Jawab Sebagai Seorang Lelaki. Maka Wanitamu Akan Mantap Memilih Dirimu
Selain 5 pesona di atas. Menjadi pria yang bertanggung jawab itu sangat penting pula. Kamu bisa menunjukkan tanggung jawabmu dengan menjaga wanitamu dengan sangat baik, menunjukkan usahamu untuk segera melamar dirinya dan melamarnya di hadapan keluarganya.
Percaya deh, sikap kamu yang bertanggung jawab akan membantumu mendapatkan wanita yang baik pula. Wanitamu akan mantap memilihmu, karena yakin kamu pria terbaik pilihan Tuhan untuknya.