5 Cara Memaksimalkan Keharmonisan Tanpa Mengumbar Kemesraan Di Sosmed

Cara Memaksimalkan Keharmonisan Tanpa Mengumbar Kemesraan Di Sosmed
Sumber :
  • Freepik.com

Olret – Tiap pasangan mempunyai cara yang berbeda untuk memaksimalkan keharmonisan. Beberapa ada yang suka mengumbar kemesraan di sosial media (mengumbar dalam artian masih wajar). Ada pula yang benar-benar memprivasikan hubungannya dan tidak pernah sekalipun menyinggung hal itu di sosial media mereka.

Tentu semua pilihan, entah itu yang mempublikasikan atau memprivasikan, mempunyai tujuan yang baik untuk hubungan di masa sekarang maupun di masa depan nanti, khususnya supaya hubungan lebih nyaman, sehat, langgeng dan harmonis.

Nah, buat kamu yang termasuk tipe orang yang tidak terlalu suka mengumbar kemesraan di sosial media. Bahkan mungkin tidak mempunyai sosial media atau sosial medianya di buat dengan tujuan lain, misal bekerja atau berjualan.

Kamu bisa mencoba 5 tips ini untuk tetap memaksimalkan keharmonisan. Tentu, untuk melakukannya, jangan lupa ajak pasangan bekerjasama, supaya keharmonisan benar-benar terwujud tanpa perlu mengumbarnya dan khusus di ruang pribadi kalian. 

1. Saling Menjaga dan Menumbuhkan Kepercayaan Yang Kuat 

Saling Menjaga dan Menumbuhkan Kepercayaan Yang Kuat

Photo :
  • istock

Jujur saja, beberapa orang memilih untuk sedikit mengumbar kemesraan di sosial media, seperti memasang foto bersama pasangan, status pernikahan dan lain sebagainya. Kemungkinan besar untuk menghindari atau mencegah adanya orang ketiga. Orang yang mengira kita atau pasangan masih jomblo, sehingga gencar untuk mendekati dan membuat nyaman. 

Jadi, buat kamu yang punya sosial media, tapi hampir tidak pernah mempublikasikan hubungan pribadimu. Lebih bekerja keraslah membangun dan menumbuhkan kepercayaan dengan pasangan. Seperti terbuka soal sosial media (pasangan bisa mengakses dan membukanya) dan tidak menutupi apapun.

Dengan begitu, kalian sama-sama yakin, jika sosial media yang dimiliki, benar-benar untuk pekerjaan atau hiburan. Dan tidak ada orang lain yang mengganggu hubungan kalian di sosmed. 

2. Lebih Banyak Tunjukkan Perhatian dan Kasih Sayang Di Ruang Pribadi Atau Secara Langsung 

Lebih Banyak Tunjukkan Perhatian dan Kasih Sayang

Photo :
  • Freepik.com

Sebenarnya tidak perlulah terlalu mengumbar kemesraan di sosial media. Sebab, selain tidak terlalu penting, justru beberapa orang yang terjangkit narsisme, akan mendapatkan banyak kerugian sampai kehilangan momen mesra dan berharga dengan pasangan. 

Tapi sebagai gantinya, selalu pastikan untuk memberikan dan menunjukkan perhatian serta kasih sayang tulus pada pasangan secara langsung atau di ruang pribadi kalian.

Lagi pula, pasangan bahagia lebih butuh kasih sayang dan perhatian nyata dari kamu, bukan pencitraan yang sering dipamerkan di social media. Jadi, kamu tidak perlu mengumbar kemesraan, tapi ingat! Selalu pastikan pasanganmu bahagia di dunia nyata. 

3. Kompak Di Dunia Nyata Jauh Lebih Penting Daripada Di Social Media 

Cara Memaksimalkan Keharmonisan Tanpa Mengumbar Kemesraan Di Sosmed

Photo :
  • Freepik.com

Salah satu cara membuat hubungan lebih harmonis yaitu dengan memaksimalkan kekompakan satu sama lain. Khususnya kompak saat menyelesaikan masalah, membuat keputusan dan bekerja sama dalam semua tanggung jawab dan peran.

Percayalah! Kamu tidak harus terlihat kompak di social media, misal seperti berbalas-balasan status atau komentar, saling memberi love pada status masing-masing, menggugah foto profil yang sama, atau hal lainya yang menunjukkan hubungan kalian selalu mesra dan kompak. 

Tapi, jangan pernah menyudutkan atau menyalahkan pasangan saat ada masalah, berusaha untuk saling mengerti dan berkompromi, berbagi pendapat dan menjadi pendengar yang baik, serta saling membantu dan memberi perhatian satu sama lain di dunia nyata itu jauh lebih penting. 

4. Selalu Memastikan Tujuan Masa Depan Kalian Selaras dan Saling Mendukung Satu Sama Lain 

Setiap hubungan dan tindakan pasti punya tujuan, termasuk saat kalian memutuskan untuk tidak terlalu mengumbar kemesraan di social media. Pasti dengan tujuan tertentu dan untuk kebaikan hubungan. 

Nah, untuk memastikan keharmonisan selalu terjaga, usahakan untuk selalu memastikan tujuan masa depan kalian juga selaras. Kalian mempunyai visi misi yang sama, sehingga bekerjasama pula untuk meraihnya.

Jadi, kamu dan pasanganmu sama sekali tidak menemukan masalah atau merasa keberatan, walau tidak terlalu mengumbar hubungan di social media masing-masing. 

5. Selalu Mensyukuri Hubungan Yang Dimiliki 

Terakhir, selalu bersyukur atas hubungan yang kamu miliki, akan menumbuhkan perasaan cukup dan utuh pada pasangan juga keluarga kecilmu.

Selain itu, perasaan untuk memamerkannya pada orang lain baik lewat sosial media atau tidak, juga tidak akan menggebu. Sebab, kamu sudah bahagia dan tidak butuh pengakuan pula atas kebahagiaan yang kamu rasa. 

Lebih banyaklah ciptakan momen special saat kalian berdua, selalu belajar untuk menerima, mengenal dan mengerti pasangan luar dalam. Dengan begitu, kamu tidak perlu memamerkannya di sosial media dan bisa memaksimalkan keharmonisan. (Ika Tusiana)