5 Alasan Pentingnya Membangun Sikap Saling Pengertian Dalam Hubungan
- u-repot
Karena itu, dalam hubungan dibutuhkan rasa sabar dan ikhlas menerima pasangan secara utuh maupun perubahannya seiring kalian menua bersama. Dan dengan rasa saling mengerti itulah, yang akan mendorong kalian untuk lebih banyak berkompromi.
Tidak terburu-buru dalam mengambil keputusan atau menghakimi pasangan tanpa mencari penjelasan juga sebab musababnya terlebih dahulu. Ingatlah! Kamu sudah bersamanya bukan sehari atau dua hari. Seharusnya semakin kamu mengenal pasangan, kamu semakin pula mengerti dirinya.
5. Hubungan Jadi Lebih Harmonis dan Sehat
Saling mengerti satu sama lain harus dimiliki oleh kamu maupun pasanganmu. Jika salah satunya lebih banyak mengalah dan tidak punya kesempatan untuk “dingertiin” tandanya hubungan yang kamu jalani tidak sehat. Segera ambil tindakan tegas untuk memperbaikinya atau mengakhiri hubungan seperti itu.
Sebab dengan saling mengerti juga akan berpengaruh pada kesehatan dan keharmonisan hubungan. Siapa pun pasti menginginkan menjalin hubungan yang bahagia dan langgeng. Dan salah satu landasan yang harus dimiliki untuk mewujudkannya adalah sikap saling mengerti diantara kamu juga pasangan. (Ika Tusiana)