Dapatkan Perhatian Suami Dengan Menjadikan Dia Pahlawan Keluargamu
- tvN
Terkadang ada beberapa kasus dimana seorang istri malas untuk meminta bantuan suaminya. Dia lebih senang mengerjakan semua pekerjaan sendiri, bahkan mencari nafkah sendiri. Hal ini terjadi karena beberapa alasan.
Diantaranya yaitu perasaan sungkan karena merasa banyak membebani suami (untuk istri merasa masih punya tanggung jawab juga pada keluarganya sendiri) atau karena sudah malas meminta bantuan suami yang melalaikan tugas dan tanggung jawabnya.
Itu bukan salah, namun jika dibiarkan maka akan memunculkan banyak masalah, salah satunya hilangnya perasaan “butuh” pada pasangan yang berada di sisimu sekarang.
Menjadi wanita mandiri adalah hal yang baik dan membanggakan. Apalagi, bagi wanita yang harus menjalani LDR dengan suaminya, dia memang sebisa mungkin harus mengandalkan dirinya sendiri. Namun bagaimanapun, tidak ada istri ataupun wanita yang tidak ingin dimanjakan oleh suami. Jadi, selama kamu masih bertahan dengan lelaki yang menjadi suamimu sekarang, jangan pernah menyerah untuk memperjuangkannya.
Ketika Kamu Menjadikan Suamimu Sebagai Pahlawan Dalam Keluarga, Itu Juga Akan Membantu Mengikis Perasaan Malas Dalam Dirinya
Ternyata tidak semua lelaki itu menjalankan tugas dan kewajibannya dengan baik dalam rumah tangga. Ada pula yang berpikir bahwa tugas lelaki hanyalah bekerja dan menghasilkan uang, sedang semua urusan rumah tangga dibebankan pada istrinya. Bahkan ada pula lelaki yang ketika istrinya membantunya mencari nafkah, justru lebih malas dan tidak semangat lagi dalam bekerja.