6 Pertanyaan yang Bisa Mengungkap Perselingkuhan Pasangan

Betengkar Dengan Pasangan
Sumber :
  • Tvn

Olret – 6 Pertanyaan yang Bisa Mengungkap Perselingkuhan Pasangan. Coba Tanyakan Saat Hubungan Tidak Beres! 

Perselingkuhan adalah hal yang menyakitkan. Bukan hanya hati yang tersakit tapi mental juga bisa terganggu sampai trauma. 

Apalagi sebagai pasangannya, terkadang muncul insting jika memang hubungan sedang tidak baik-baik saja atau pasanganmu berselingkuh. 

Namun, menuduh tanpa bukti yang nyata, bisa menjadi bumerang untuk dirimu sendiri. Jadi, jangan terburu-buru menghakimi atau menuduh. Jika kamu merasa yakin pasanganmu berselingkuh. Coba mulai dengan memberikan 6 pertanyaan ini untuk menguji kesetiaannya. 

1. "Yank, Tega Banget, ya. Suaminya Teman Aku Ketahuan Selingkuh!" 

Pertanyaan pertama untuk membuktikan pasangan selingkuh atau tidak adalah dengan membicarakan perselingkuhan orang lain. Jika dia ikut prihatin dan menyalahkan si tukang selingkuh. Kamu bisa bernapas lega.

Tapi, jika dia bersikap abu-abu, bahkan membela peselingkuh dan mencari pembenaran. Itu seolah menjadi peringatan untuk dirimu. Sebab bisa jadi jika pasanganmu berselingkuh, dia tidak merasa perbuatannya salah. 

2. "Yank, Dijalan Tadi Ada Yang Godain Aku. Sok Kenal Gitu, Aku Nggak Suka!" 

Cari tahu soal batasan hubungan dengan lawan jenis dengan pertanyaan ini. Jika pasanganmu menjawab "jangan suudzon, dia paling cuma mau kenal aja".

Kamu harus berhati-hati, sebab bisa jadi dia melakukan hal yang sama pada orang lain, karena menganggap itu masih batasan wajar. Namun, jika dia cemburu dan tidak senang, kamu bisa bernapas lega. 

Namun, ada beberapa peselingkuh yang tetap tidak senang diselingkuhi, bahkan cenderung lebih posesif pada pasangan karena rasa takut kehilangan lebih besar  

3. "Pingin Curhat?" 

Perselingkuhan bisa diawali karena perasaan nyaman curhat dengan orang lain daripada pasangan. Karena itu, jika kamu memberikan pertanyaan diatas. Biasanya dia akan menjawab tidak atau semuanya baik-baik saja. Sebab meski punya masalah sekalipun, dia sudah mempunyai orang lain sebagai tempat curhat. 

4. "Yank Dulu Kamu Pernah Diselingkuhi Nggak?"

Pertanyaan ini akan sedikit banyak menguak pengalaman soal perselingkuhan yang dialami oleh pasangan. Sehingga kamu dan pasangan bisa lebih paham, karena bisa jadi pemahaman soal perselingkuhan bisa saja berbeda. 

Selain itu, pertanyaan simpel ini juga akan mengingatkan betapa sakitnya jadi korban selingkuh. Jadi dia tidak akan bermain-main. 

5. Menurutmu Hubungan Kita Baik-Baik Saja? 

Ajak pasangan untuk mengevaluasi hubungan dengan pertanyaan ini. Supaya dia sadar, jika hubungan

Jika dia mau membicarakan masalah dalam hubungan, lalu mencari solusi bersama. Kamu bisa yakin, pasangan masih bisa dipercaya. Tapi jika pasangan cuek, bahkan tidak peduli. Kamu harus waspada. 

6. "Komitmen Itu Penting Nggak Sih?" 

Seseorang boleh saja dewasa secara usia, tapi belum tentu dia dewasa secara emosional dan pemikiran. Karena itu, kamu harus tahu soal kedewasaan pasangan dengan menanyakan beberapa pertanyaan seperti contoh diatas. 

Benarkah pasangan sudah tahu arti komitmen, sadar pentingnya untuk menjaganya, dan akibat jika melanggarnya. Semua jawaban pasangan itupun bisa menjadi bahan untuk mengevaluasi hubungan kalian.