Jika Dia Bukan Jodohmu, Allah Sudah Menyiapkan yang Lainnya Untukmu

Jika Dia Bukan Jodohmu
Sumber :
  • instagram

Olret – Percayalah Seseorang yang datang, lalu pergi, insya Allah akan digantikan oleh sosok yang lebih baik. Begitulah hidup, dan akan terus berulang. Dan cara mengatasi rasa sedih akibat kehilangan adalah dengan Berdoa, pasrah, dan meyakini bahwa semua yang hilang akan terganti. Amin.

Yang baik akan bersama dengan yang baik pula. dan yang belum baik Semoga Allah pertemukan dengan jodoh yang mau memperbaiki. Selama masih single jagalah kesucian dirimu saat masih sendiri.

Pastikan kelak ketika kamu sudah menemukan seseorang. dirimu adalah hadiah terindah bagi kekasih halal. Meski memang kadang sebelum bertemu dengan jodoh yang baik, kadang kamu di khianati dulu.

Buat Kamu yang Sedang Menjaga Hatinya, Semoga Allah Berikan Kesabaran dan Jawaban Kebahagiaan.

Jika Dia Bukan Jodohmu

Jika Dia Bukan Jodohmu

Photo :
  • instagram

Belajar Menjaga diri dan menjaga hati, agar yang datang nantinya adalah jodoh yang akan menjaga diri dan hati kita di dunia dan akhirat. Sekuat tenaga Menjaga rasa kita, sampai nanti Saat genggaman jemari dan setiap sentuhan menjadi pahala.

Ada beberapa hal sederhana yang bisa kita lakukan jika ingin menguatkan ikatan cinta dan hati kita selama menjalani pernikahan, salah satunya adalah menjadi pendengar yang baik.