Usaha Memang Melelahkan, Tapi Masih Ada Impian Yang Harus Di Wujudkan
Jakarta, Olret – Mungkin kamu memang bukan manusia yang sempurna yang memiliki segalanya termasuk harta, kamu hanya orang biasa yang selalu berusaha ingin menjadi orang yang luar biasa dan bisa menggapai cita-cita.
Apa pun yang terjadi kamu bertekad tidak akan mudah melontarkan kata menyerah apalagi pasrah, tapi kamu harus selalu senantiasa berusaha, berdoa dan berserah untuk hasilnya. Apa pun halangannya kamu harus tetap dan terus berusaha maju agar kamu bisa membuktikan bahwa aku bisa menggapai semua mimpi-mimpimu.
Kamu tahu semua akan sulit dan terasa semakin sulit ketika kamu hampir menuju puncak, tapi kamu harus yakin bahwa aku bisa dan kamu mampu mewujudkan mimpi. Apa pun yang menjadi penghalang harus kamu hadapi bagaimanapun caranya, kamu tak akan mudah menyerah karena mimpimu lebih dari sekedar mimpi orang kebanyakan.
Kalau bukan kamu yang mewujudkan lalu siapa lagi? Hidupmu terus berjalan maju ke depan jadi kamu juga harus terus berusaha menggapai mimpi agar tidak menjadi sebuah harapan.
Sadarlah jika waktu terlalu mahal untuk di sia-siakan
Keberhasilan seseorang tak perlu menunggu waktu apalagi menunggu tua, sukses kita yang ciptakan tujuannya dan kita pula yang harus berjuang dan berusaha menggapainya.
Berdiam diri dan berangan hanya akan membuat waktu terbuang sia-sia, bagaimana bisa kesuksesan didapatkan jika kamu masih membuang waktu? Kenapa harus menunggu waktu?
Kenapa tidak berusaha dan bergerak untuk maju? Waktu adalah uang, jadi menunggu terlalu lama tanpa usaha artinya kamu juga membuang uangmu terlalu lama hanya untuk menunggu.
Sukses itu di raih bukan ditunggu jadi sadarlah waktu terlalu mahal untuk di sia-sialan. Waktu tak akan bisa berputar ke masa lalu, manfaat waktumu dengan baik untuk mencapai hidup yang lebih baik.
Apa kamu tidak bosan menunggu? Kamu pasti akan bosan menunggu, makanya aku lebih memilih bergerak maju untuk meraih semua yang sudah menjadi mimpimu. Menunggu hanya akan membuatmu tertinggal jauh, mulailah berjuang dan jangan buang waktu hanya untuk menunggu, raih suksesmu untuk kehidupan barumu.
Rintangan dan halangan pasti ada, semua itu bukan hambatan melainkan ujian perjuangan
Setiap orang yang berjuang pasti akan merasakan halangan dan rintangan yang tidah mudah, di situlah kamu diuji apa kamu pantas atau kamu malah pasrah. Ingat! Jika kamu ingin menggapai semua mimpimu dan mewujudkan suksesmu, kamu harus pantang menyerah dan terus malangkah.
Tunjukkan bahwa sengatmu lebih besar dan impianmu lebih penting daripada semua ujian perjuangan, maupun bagaimanapun hasilnya nanti biar Tuhan yang tentukan yang terpenting kamu sudah berusaha dengan semua tenaga yang kamu punya.
Saat kamu ingin menyerah karena semua semakin terasa sulit , ingatlah masih ada orang tua yang harus kamu bahagiakan. Di luar sana masih banyak orang yang lebih parah dari kamu tapi mereka tidak menyerah, pacu semangatmu dengan begitu kamu bisa mengejar mimpi-mimpimu. Buktikan bahwa mimpimu itu bisa berubah menjadi nyata, bukan hanya halu semata, kalah setelah berperang itu lebih terpuji daripada kalah sebelum berperang.
Jika kamu bisa melalui semua ini dengan baik, pasti apa yang kamu impikan akan tercapai, tak apa perjuanganmu penuh keluh kesah karena kamu juga manusia biasa yang bisa merasakan lelah.
Tapi jangan sampai lelah menjadikan alasan untuk menyerah, orang tuamu akan lebih bangga denganmu karena kamu sudah berusaha daripada kami diam saja. Tak apa tertinggal, yang terpenting kamu terus melangkah dan terarah dari pada kamu di depan tapi kamu tak tahu arah.
Jadikan orang di depanmu sebagai arah ke mana kamu harus melangkah. Impian harus di wujudkan dengan perjuangan, boleh berserah tapi jangan sampai menyerah, sekarang masih mau diam atau mau maju ke depan semua itu kamu yang tentukan.