5 Alasan Kenapa Jodohmu Nggak Datang-datang, Introspeksi Diri Sendiri ya!
- pixabay.com
Belum menemukan jodoh bukan berarti kamu belum pernah merasakan cinta. Desiran itu sebenarnya telah kamu rasakan, bahkan sudah sejak lama. Namun kamu simpan rapat-rapat di dalam hati, paling banter cuma ngepoin akun media sosial dan patah hati diam-diam kalau dia sedang punya pasangan.
Katanya cinta, kok nggak usaha sih? Yah, terkadang perasaanmu ambigu. Kamu ingin di dekatnya, tapi salah tingkah luar biasa melanda saat kalian bersama. Padahal kalau ngomongin kekurangan, dua hari dua malam juga nggak akan kelar. Soalnya setiap orang pasti punya kekurangan
3. Kamu terlalu meyakini ungkapan ‘Jodoh pasti datang sendiri’. Padahal jodoh itu perlu dicari
Memang sih ada ungkapan jodoh itu di tangan Tuhan. Namun siapa yang tahu kapan datangnya jodohmu? Daripada hanya menunggu dan pasrah begini, ada kalanya kamu memang perlu berusaha untuk mencari. Nggak perlu sampai minta dijodohin teman, hal sederhana seperti banyak beraktivitas di luar bisa kok mulai kamu lakukan.
Sebab semakin kamu bertemu banyak orang, semakin besar pula kesempatanmu bertemu dengan jodohmu. Siapa tahu kan jodohmu ini udah dekat hanya saja kamu yang malas menjemput sehingga dia tersesat? Pahamilah, jodoh memang gak akan kemana, tapi kalau tidak diusahakan juga tidak akan berjumpa.
4. Tiap ada yang mendekati, belum apa-apa kamu udah parno sendiri. Ya gimana tahu dia jodohmu atau bukan kalau kamu sulit membuka hati
Terkadang seret jodoh itu datang karena ketakutan yang berlebihan. Nanti kalau gagal gimana? Kalau dia kalian nggak cocok bagaimana? Wajar memang, karena kegagalan dalam hubungan bisa meninggalkan bekas di hati. Tapi kamu nggak harus ragu setiap kali ada pintu hubungan yang ditawarkan.