Kalau Tidak Bisa Menghargai Pasangan Setidaknya Jangan Menyakiti, Paham!

Menghargai Pasangan
Sumber :
  • pexel

Olret – Kalau Tidak Bisa Menghargai Setidaknya Jangan Menyakiti, Paham!

Kalau kamu tidak tahu bagaimana cara menghargai orang lain ya tidaknya kamu jangan menyakiti orang lain baik dengan perbuatanmu maupun dengan sikapmu, jangan menjadi orang yang egois maunya di hargai tapi tidak bisa menghargai.

Hidup pasti ada timbal baliknya, saat kamu melakukan kejahatan kepada orang pasti kamu juga akan merasakan kejahatan yang sama walau bukan dari orang yang sama. Itu adalah hukum alam, sikap orang ke kamu adalah cerminan sikapmu ke orang lain jadi jika kamu ingin di perlakukan dengan baik ya kamu harus bisa baik kepada orang lain.

Jangan suka ikut campur dengan kehidupan orang lain, jangan suka mengomentari orang lain coba ibaratkan orang lain itu kamu, bagaimana perasaanmu ketika ada orang lain yang ikut campur dan mengomentarin kehidupanmu? Marah kan? Tidak nyaman?

Orang lain juga pasti merasakan hal yang sama. Lebih baik urusi kehidupanmu sendiri dari pada harus mengurusi kehidupan orang lain, tidak ada untungnya juga buat kamu kan? Fokus saja menata kehidupanmu agar lebih baik lagi.

Nyinyirin orang itu cuma nambah-nambah dosa kamu aja bukan malah nambah pahala, jadi tidak perlu sibuk dan menghabiskan waktu buat nyinyirin kehidupan orang lain.

Jadi orang harus banyak berkaca agar kamu tahu diri, jadi tidak mudah menyakiti hati orang

Menghargai Pasangan

Photo :
  • pexel

Jangan hanya bisa berkata ini itu tapi kamu sendiri tidak bisa melakukannya sendiri itu namanya kamu munafik, tak usahlah menjelek-jelakkan orang agar kamu terlihat baik karena belum tentu kamu benar-benar lebih baik dari dia.

Kamu belum tahu bagaimana sifat aslinya dia bagaimana sikap dia di belakang kamu, lagian kan dia tak punya salah sama kamu tetapi kenapa kamu sibuk mengurusi kehidupannya dia?

Emang kamu dapat apa dengan melakukan begitu? Justru sikapmu itu menjelaskan pada orang-orang bahwa dirimu itu tidak baik, bukannya orang akan suka dengan sikapmu justru orang-orang akan membencimu.

Hargailah orang yang berada di sekitarmu karena siapa tahu suatu saat kamu membutuhkan bantuan dia dan saat kamu bisa menghargai orang lain pasti orang lain akan sudi menolongmu saat kamu dalam kesusahan.

Kalaupun kamu tak suka pada orang lain cukup diam dan pendam saja dan jaga jarak, tak perlu kamu menjelek-jelekkan dia apalagi sampai menghasut orang lain agar tidak suka padanya juga. Mengumbar aib orang itu sama saja seperti memakan bangkai saudara kamu sendiri, kita adalah makhluk sosial dan tidak bisa hidup tanpa bantuan orang lain, kamu harus sadar itu.

Jalani hidup dengan rukun itu lebih nyaman lho, daripada harus hasut menghasut

Jalani hidupmu sesuai alurnya saja tak perlu sibuk menghasut orang lain agar membenci orang yang tak kamu sukai, jadilah orang pemaaf ketika orang lain tidak menyadari kesalahan yang di perbuatnya.

Jangan jadi orang pendendam karena hidupmu tak akan pernah tenang, hidupmu hanya di habiskan untuk memikirkan cara membalas dendam saja. Jadilah orang pemaaf karena manusia adalah tempat salah dan khilaf, Allah saja pemaaf masa umat-Nya tidak.

Hidupmu akan lebih bahagia saat kamu mudah memaafkan kesalahan orang lain, mungkin orang itu tak sengaja membuatmu kesal jadi dia tidak sadar atas kesalahannya.

Jika dia sala tegur saja jangan malah mengumbar aib apalagi sampai meghasut, karena kita semua adalah saudara dan harus saling menjaga bukan menyakiti.