Semakin Dewasa Nyatanya Semakin Banyak Ujian yang Harus Dilewati

King The Land Episode 5
Sumber :
  • instagram

Olret – Roda kehidupan akan terus menerus berputar tanpa henti, kita tak akan pernah tahu kapan kita di atas kapan kita di bawah bisa juga saat kita sedang ada di atas tiba-tiba Allah jatuhkan kita begitu pun sebaliknya.

Semua tak ada yang tak mungkin saat Allah sudah berkata kun faya kun makan semua akan terjadi, yang perlu kamu lakukan hanyalah terus berusaha dan berdoa pada Allah. Agar kamu selalu diberi kemudahan dalam menjalankan hidup ini dan memberi keberkahan dalam setiap usahamu.

Semakin hari semakin bertambah usiamu dan semakin bertambah pula tingkat kedewasaanmu, kamu bukan lagi anak kecil yang hanya bisa merengek saat kamu menginginkan sesuatu.

Kini kamu sudah bertumbuh dewasa yang harus berjuang sendiri saat kamu menginginkan sesuatu, kamu harus mendapatkannya dengan kerja keras dan usahamu sendiri. Kamu sudah tak bisa lagi banyak meminta pada kedua orang tua, sudah saatnya kamu bersikap dewasa dan berhenti meminta-minta pada kedua orang tua.

Hidup sudah tak lagi menarik saat apa yang kamu inginkan sulit digapai

Menggapai apa yang kita citakan semasa kecil di masa dewasa adalah hal yang wajib, agar hidupmu mempunyai tujuan dan agar kamu tahu kemana arah menuju jalan yang kamu pilih.

Semua akan terasa sulit saat kamu sudah berusaha sangat keras tapi tetap tak bisa mendapatkannya, rasanya tak ingin menjadi orang dewasa ingin kembali jadi anak-anak yang menyenangkan. Hidup serasa sempit terasa semakin sulit, hidupmu yang menyenangkan perlah-lahan diterpa masalah demi masalah.

Semakin dewasa maka ruang lingkup kehidupanmu aka semakin luas, pertemanan pun akan semakin luas dan kamu akan mulai mengenal mana orang baik dan mana orang buruk.

Dewasa akan memberitahu bahwa hidup tak semudah yang kamu bayangkan, butuh proses yang lumayan panjang dan butuh usaha untuk mendapatkannya. Dewasa juga mengajarkan kamu bagaimana harusnya kamu dalam menghadapi masalah dan beban yang kamu pikul akan semakin berat karena peran kedua orang tua yang mencari nafkah untuk mencukupi kebutuhanmu kini pindah ke dalam dirimu.

Saat beranjak dari remaja menjadi dewasa disitu kamu akan mempunyai tanggung jawab lebih terhadap dirimu sendiri dan keluargamu, semua harus kamu hadapi seorang diri karena orang lain hanya bisa memberi dukungan.

Mengeluh saat kamu merasa lelah itu tak apa, teruslah berusaha menjadi orang dewasa yang menyenangkan dirimu sendiri dan orang lain. Dewasa bulan berarti kamu harus memikirkan semua dengan begitu keras, jangan terlalu bebankan dirimu sendiri dengan tanggung jawab yang berpindah, hadapi semua dengan santai tapi pasti.

Orang dewasa adalah orang yang bisa menjaga orang yang di cintainya

Saat kamu dewasa waktu bermain-main sudah tidak sebanyak dulu karena kamu harus mulai menata masa depanmu, dewasa artinya kamu akan semakin dekat dengan pernikahan bukan lagi pacar-pacaran. Jangan habiskan sisa waktu berhargamu hanya untuk memikirkan cinta, fokuslah pada karirmu karena cinta akan mengikuti saat karirmu sudah tertata dengan rapih.

Semua orang akan tertarik pada seseorang yang mempunyai karir bagus, disitulah cinta akan mulai mengikuti. Jangan takut tidak mendapatkan cinta di waktu dewasa, cinta itu pasti ada karena Allah menciptakan manusia berpasang-pasangan jadi kamu tak usah khawatir.

Saat kamu mulai mengenal cinta jangan sampai kamu terlena, tetap fokus pada tujuanmu sebelumnya dan jangan sampai kamu mementingkan cinta lalu melupakan orang tua.

Dewasa artinya kamu bisa menata hidupmu, kamu harus tahu kapan kamu harus mengejar cinta dan kapan kamu harus mengutamakan orang tua, jangan sampai keliru. Selain menata kamu juga harus memperbaiki ibadahmu dan doa agar semua yang kamu tata hasilnya lebih sempurna, cinta yang abadi hanya kepada Allah semata bukan pada dia.