Bila Yang Kamu Doakan Tak Menjadi Milikmu, Semoga Yang Mendokanmu Diam-Diam Menjadi Jodohmu
- google image
Olret – Sah dan wajar saja bila kamu mendoakan dan menginginkan dia menjadi jodoh. Bukan suatu dosa dan kesalahan meski pada akhirnya kalian tidak bisa bersama dalam pelaminan.
Bukankah mendoakan merupakan salah satu cara mencintai yang benar dan mendapatkannya menjadi sesuatu yang kamu inginkan.
Jika yang Kamu Inginkan Tidak Akan Menjadi Milikmu, Maka Semoga yang Sangat Menginginkanmu Segera Datang Kepadamu
Memang kadang kala, doa yang kamu panjatkan tidak terkabulkan karena tidak sesuai memang itu tak sesuai untukmu. Meski doa kamu belum terkabulkan, bukan berarti doa-doa yang kamu panjatkan tidak baik, hanya saja jauh dari itu semua Allah tahu mana yang lebih baik untukmu.
Percaya saja kepada Allah bahwa dia jauh mengetahui mana yang lebih baik untukmu. Meski doa yang kamu panjatkan ingin bersamanya tak tercapai, jangan pernah sedih dan putus asa.
Karena bisa jadi ada yang lebih rajin mendoakan dia dan lebih pas hidup bersamanya. Sedangkan kamu ternyata ada juga yang menginginkan kamu menjadi jodohnya dan selalu mendoakan kamu juga.
Mungkin Kau Tidak Akan Bersama Dengan Seseorang yang Kau Doakan, Namun Kau Akan Bersama Dengan Dia yang Selalu Mendoakanmu.
Mungkin kamu mati-matian dalam mendoakannya, supaya kalian di jodohkan dalam siang dan malammu. Namun jangan pernah salah paham, bisa jadi doamu tak terkabulkan karena memang ada seseorang yang tiada henti mendoakanmu dan selalu berharap bisa hidup bersamamu.
Doa yang selalu di panjatkannya di pertiga malam itu pada akhirnya membuat kalian bisa hidup bersama. Bukanlah lebih baik bersama dengan orang yang mencintaimu daripada bersama dia yang kamu cintai, karena belum tentu dia juga mencintaimu.
Setidaknya kamu tidak akan menghabiskan sisa hidupmu dengan orang yang tidak mencintaimu.
Percayalah, Tuhan Tidak Akan Pernah Mengecewakanmu, Tuhan Akan Selalu Mempertemukanmu Dengan Seseorang yang Tepat
Percayalah bahwa Tuhan selalu lebih mengetahui siapa yang terbaik buat hambanya, termasuk perihal siapa yang terbaik dan tepat untuk menjadi pendamping hidupmu. Bila pada akhirnya tak bersama dengan orang yang kamu doakan dan cintai, bisa jadi ada orang yang mencintaimu dengan tulus lewat doa sehingga kalian lah jodoh yang pas.
Meski Pada Akhirnya Tidak Bersama Dengan Dia yang Kau Inginkan dan yang Kau Doakan Tapi Pastilah Dia yang Kamu Butuhkan.
Jangan mengeluh karena Tuhan lah yang paling tahu siapa yang kau butuhkan dan seperti apa yang harus bersamamu. Syukuri saja karena Tuhan tidak pernah salam dalam menjodohkan seseorang.