Kalahkan Rekor Miley Cyrus Lagu "Seven" Jungkook BTS Tembus 900 Juta Streaming di Spotify

Jungkook BTS
Sumber :
  • instagram

OlretJungkook BTS telah kembali membuat sejarah baru di Spotify lewat lagu andalannya 'Seven'.

Mengutip dari Soompi, pada tanggal 14 Oktober 2023, single debut resmi Jungkook bertajuk Seven' (menampilkan Latto) telah melampaui 900 juta streaming di Spotify.

Menjadikan lagu 'Seven' sebagai lagu tercepat yang mencapai tonggak sejarah dalam sejarah platform tersebut.

'Seven' hanya membutuhkan waktu selama 92 hari untuk mencapai angka 900 juta streaming, memecahkan rekor sebelumnya yaitu 93 hari yang dibuat oleh lagu 'Flowers' karya Miley Cyrus.

Selain itu, single baru Jungkook '3D' (menampilkan Jack Harlow) juga mencapai 100 juta streaming pada hari yang sama.

Ini berarti album solo Jungkook mendatang 'GOLDEN' yang akan mencakup lagu 'Seven' dan '3D' di dalamnya telah dipastikan melampaui total 1 miliar streaming sebelum dirilis pada 3 November 2023 mendatang.

Pada bulan Juli lalu, 'Seven' (menampilkan Latto) sebelumnya membuat sejarah Spotify sebagai lagu pertama oleh solois K-pop yang debut di No. 1 di tangga lagu Global Top Songs.

Debut 24 jam yang memecahkan rekor tersebut juga menjadikan Jungkook artis pria pertama dari negara mana pun yang melampaui 15 juta streaming pada hari pertama dengan lagu baru di Spotify, dan menjadi artis pria kedua secara keseluruhan, setelah Taylor Swift.

Selamat kepada Jungkook atas rekor barunya yang mengesankan!