Jadwal Liga Champions Format Baru Matchday 1, Delapan Mantan Juara Saling Berduel

Manchester City vs Inter Milan
Sumber :
  • UEFA.com

Olret –Matchday 1 Liga Champions yang musim ini menggunakan format baru digelar pekan ini. 36 klub akan bertanding di tiga hari yang berbeda.

Liga Champions format baru membuat semua tim harus menjalani delapan pertandingan reguler, empat pertandingan kandang, dan empat pertandingan tandang, melawan tim lain yang berbeda. 

Tidak seperti musim-musim sebelumnya, setiap tim menjalani enam pertandingan di setiap grup dengan sistem home and away.

Hasil drawing membuat delapan mantan juara Liga Champions akan saling berduel di matchday 1 pekan ini. Dibuka dengan duel antara Juventus versus PSV Eindhoven.

Juventus pernah dua kali juara Liga Champions di musim 1985-1985 dan 1995-1996. Sedangkan PSV sekali juara Liga Champions pada musim 1987-1988.

Juventus players

Photo :
  • UEFA.com

Pertarungan Juventus dan PSV Eindhoven akan seru, karena kedua tim belum terkalahkan di kompetisi domestik pada awal musim ini.

Kemudian berlangsung laga big match di Stadion San Siro, duel antara AC Milan yang pernah 7 kali juara Liga Champions dengan Liverpool pemegang 6 titel juara.

Liverpool saat masih dilatih Jurgen Klopp, menang dalam dua pertemuan terakhir melawan AC Milan di Liga Champions.

Liverpool AC Milan

Photo :
  • UEFA.com

Kondisi Liverpool yang saat ini dibesut Arne Slot sedang kurang kondusif karena baru saja menderita kekalahan di kandang melawan Nottingham Forest pada pertandingan Liga Inggris.

Sebaliknya AC Milan sedang bergairah usai meraih kemenangan telak 4-9 di Liga Italia melawan Venezia.

Juara tiga kali Liga Champions, Inter Milan akan melawat ke markas Manchester City sang pemenang Liga Champions musim 2022-2023.

Manchester City vs Inter Milan

Photo :
  • UEFA.com

Momen manis Manchester City mengalahkan Inter Milan di final Liga Champions tentunya diharapkan terulang lagi oleh pendukung tim tuan rumah.

Manchester City sangat perkasa di komperisi domestik, sempurna meraih empat emenangan di Liga Inggris musim ini. Inter Milan juga belum terkalahkan di Liga Italia Serie A.

Pertarungan mantan juara juga berlangsung antara Red Star Belgrade pemenang Liga Champions musim 1990-1991 dengan Bendica yang pernah juara dua kali beruntun di musim 1969-1961 dan 1961-1962. 

Pemain legendaris timnas Argentina, Angel Di Maria, akan menjalani musim terakhirnya di kompetisi Liga Champions bersama Benfica, karena berencana pensiun di akhir musim nanti.

Semua pertandingan Liga Champions format baru musim ini akan disiarkan tv berbayar BEINSport.

Jadwal Liga Champions Format Baru Matchday 1 Rabu Dini Hari (18/9)

  • Juventus vs. PSV Eindhoven 
  • Young Boys vs. Aston Villa 
  • Bayern Munchen vs. Dinamo Zagreb
  • AC Milan vs. Liverpool
  • Sporting Lisbon vs. Lille
  • Real Madrid vs. VFB Stuttgart 

Jadwal Liga Champions Format Baru Matchday 1 Kamis Dini Hari (19/9)

  • Bologna vs. Shakhtar Donetsk
  • Sparta Prague vs.Salzburg
  • Glasgow Celtic vs. Slovan Bratislava
  • Club Brugge vs. Borussia Dortmund
  • Manchester City vs. Inter Milan
  • Paris Saint Germain vs. Girona

Jadwal Liga Champions Format Baru Matchday 1 Kamis Dini Hari (20/9)

  • Red Star Belgrade vs. Benfica
  • Feyenoord Rotterdam vs. Bayer Leverkusen
  • Atalanta vs Arsenal
  • Atletico Madrid vs. RB Leipzig
  • Brest vs. Sturm Graz
  • AS Monaco vs. Barcelona