Skuad Liquid ID Berhasil Menyabet Juara Baru di MPL ID S14

Team Liquid ID Juara MPL
Sumber :
  • Instagram @MPL Indonesia

Olret –Hasil Grand Final MPL ID S14 akhirnya Team Liquid sebagai Raja Galaxy baru yang berkuasa di jagat Mobile Legends Indonesia.

Team Liquid ID menjadi juara sebuah hal yang benar-benar luar biasa. Tak hanya karena berarti ada juara baru di MPL ID S14, tapi lebih kepada bagaimana strategi tim meracik roster yang out of the box dan anti FOMO.

Dengan menggunakan format Best of 7 (BO7). Persaingan perebutan Raja Galaxy terjadi duel sengit mereka berlangsung pada, Minggu (27/10/2024) pukul 17.00 WIB di Eldorado Dome, Bandung, Jawa Barat. Di depan para pendukungnya, kedua tim ini bermain dengan ciamik.

Team Liquid ID benar-benar menggila dengan komposisi yang sudah disiapakan. Stigma yang awalnya tercipta berubah total. Performa yang baik, interview yang konsisten menghibur, membuat banyak orang perlahan menaruh hati ke Team Liquid ID.

Seluruh kemampuan dikerahkan, dan kerja sama tim yang solid sama-sama mereka tunjukkan. Namun memang hasil bagus belum bisa dirasakan RRQ Hoshi.

RRQ Hoshi dan Team Liquid telah mengamankan tempat mereka sebagai perwakilan Indonesia di ajang M6 World Championship bulan Desember. mendatang.

Berakhir sudah kompetisi MPL ID S14. Gelar juaranya berhasil diraih oleh Team Liquid ID.

Gelar tim terbaik Mobile Legends di Indonesia tersebut mereka dapatkan, setelah mengalahkan lawan terkuatnya di season ini, yakni RRQ Hoshi. Team Liquid ID menang dengan skor tipis, yaitu 4-3.

Tim berlogo kuda tersebut sah menjadi Raja Galaxy MPL ID S14. Ini merupakan gelar juara pertama Team Liquid ID di kompetisi esports bergensi ini. Ia sekaligus mencatatkan diri sebagai tim kelimat yang mampu menyabet gelar prestisius tersebut.

Selain mendapat trofi dan berbagai benefit lain dari sponsor, hal paling utama Team Liquid ID juara tentu hadiah cukup besar dan tentunya punya pengalaman yang luar biasa setelah menjuarai pertadingan tersebut pasti sangat berkesan bagi skuad team Liquid ID.