Thailand Update : Eiffel Chris Chen dan Toey Nathapong Sing-on

2 Moons: The Ambassador
Sumber :
  • U-Repot

OlretLewat karakternya sebagai "Ming" dalam serial 2 Moons: The Ambassador. Eiffel Chris, terus mencuri atensi penggemar series Thailand. Lahir dengan nama lengkap Eiffel Chris Chen atau dikenal juga dengan nama Chen Jia Jin, si tampan yang satu ini merupakan aktor kelahiran 23 Juli 1998 kini usianya telah genap 24 tahun.

Meskipun serial 2 Moons: The Ambassador bukan menjadi ajang debutnya di dunia hiburan, pada tahun 2018 ia pernah membintangi short movie berjudul "Pretend" bersama dengan aktris cantik Thanaerng Kanyawee.

Eiffel Chris sendiri adalah seorang aktor, penyanyi Thailand keturunan Taiwan, berada di bawah naungan Handsome Entertainment. Dalam serial 2 Moons: The Ambassador, Eiffel Chris memerankan karakter "Ming" dan akan beradu akting dengan aktor tampan Toey Nathapong.

Memiliki wajah yang tampan rupawan, tentunya membuat dirinya menjadi idola baru untuk para penikmat drama Thailand. Jangan lupa untuk menonton serial 2 Moons: The Ambassador, setiap senin pukul 22.30 di Amarin Tv, dan pukul 23.30 pada aplikasi WeTV.

2 Moons: The Ambassador

Photo :
  • U-Repot

Toey Nathapong Sing-on

Lewat karakternya sebagai "Kit" dalam serial 2 Moons: The Ambassador. Toey, terus mencuri atensi penggemar series Thailand. Lahir dengan nama lengkap Toey Nathapong Sing-on atau dikenal juga dengan nama Hao Tian, merupakan aktor kelahiran 8 Oktober 1996.

Meskipun menjadi ajang debutnya di dunia hiburan, aktor yang satu ini berhasil menunjukkan bakat aktingnya yang memukau. Toey mendapat peran utama dalam series debutnya.

Toey sendiri adalah seorang aktor, penyanyi dan model, di bawah naungan Handsome Entertainment. Dalam serial 2 Moons: The Ambassador, Toey Nathapong memerankan karakter "Kit" dan akan beradu akting dengan aktor tampan Eiffel Chris.

Memiliki wajah yang tampan rupawan, tentunya membuat dirinya menjadi idola baru untuk para penikmat drama Thailand. Jangan lupa untuk menonton serial 2 Moons: The Ambassador, setiap senin pukul 22.30 di Amarin Tv, dan pukul 23.30 pada aplikasi WeTV.

Be On Cloud

Agensi Be On Cloud lewat sosial medianya memberikan klarifikasi perihal peniruan identitas artis dibawah naungan Be On Cloud. Pada hari ini, agensi Be On Cloud memberitahukan bahwa ada oknum yang mengaku sebagai penggemar dan juga mengaku mengenal artis secara pribadi kemudian melakukan penipuan dengan meminta penggemar mentransfer uang ke akun pribadi mereka untuk membeli barang-barang. artis, dan itu tidak benar.

Tindakan ini tentu saja merugikan Be On Cloud, artis dan para penggemar. Perusahaan sendiri akan menuntut oknum-oknum tersebut untuk segera menghentikan aksi mereka.

Dan Perusahaan akan menempuh jalur hukum. Perusahaan dan artis sangat mengkhawatirkan para penggemar, Untuk mencegah tindakan seperti ini terjadi lagi di masa mendatang, harap gunakan kebijaksanaan anda sebelum melakukan transaksi apa pun.

Kami menyarankan anda untuk tidak mempercayai mereka yang mengaku memiliki hubungan pribadi dengan perusahaan, staf atau artis dan mencari keuntungan mereka sendiri yang dapat menyebabkan kerugian pada perusahaan, artis dan penggemarnya. Be On Cloud dan 16 artisnya menghargai cinta dan perhatian anda untuk mendukung para artis.

Anda dapat mengirimkan cinta dan dukungan dengan terus mendukung pekerjaan kami melalui platform resmi kami atau acara-acara yang disahkan secara tertulis untuk memastikan bahwa para seniman sepenuhnya mendapatkan cinta dan kebahagiaan dari para penggemar dan sebaliknya.

Sumber : Instagram.com @raikantopenifamily_