Mengapa Hari Jum'at Begitu Istimewa di Islam? Serta Banyak Rutinitas Baik Yang Dianjurkan

Jum'at
Sumber :
  • Artikula.id

Olret –Hari Jumat merupakan hari yang istimewa bagi umat Islam. Untuk itu, dianjurkan bagi umat Islam melakukan empat amalan terbaik ini di hari jumat karena banyak banyak kemuliaan dan keberkahan yang Allah SWT limpahkan.

Rutinitas dan kesibukan sehari-hari kadang membuat kita melupakan keistimewaan hari Jumat bagi umat Islam. 

Pekerjaan yang menuntut energi dan pikiran membuat kita lengah, sehingga setiap hari Jumat tiba, kita tetap larut dalam pekerjaan, dan menyamakan hari Jumat seperti hari-hari biasa lainnya.

Pernah dengar bahwa hari Jumat adalah “hari raya” bagi umat muslim?

Padahal hari Jumat adalah hari yang istimewa dan utama dalam agama Islam. Jumat disebut sebagai sayyidul ayyam atau penghulu hari. Ia lebih agung daripada Hari Raya Kurban dan Hari Raya Fitri. Allah memuliakan umat Muhammad dengan hari Jumat, yang tidak diberikan kepada umat-umat terdahulu.

Selain itu dalam agama Islam, hari Jumat memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki  hari-hari  lainnya. Allah SWT memberikan pahala yang berlipat-lipat bagi umatNya yang melakukan kebajikan dan amal ibadah. Pahala yang berlipat juga akan diberikan bagi mereka yang melakukan  ibadah sunnah di hari tersebut.

Banyak amalan pada hari Jumat yang bernilai pahala. 

Melansir dari NU Online, dalam Bidâyatul Hidâyah, Imam Abu Hamid al-Ghazali menyebut hari Jumat sebagai hari raya kaum mukmin (‘îdul mu’minîn). Imam al-Ghazali bahkan menyarankan agar umat Islam mempersiapkan diri menyambut hari Jumat sejak hari Kamis, 

Sebagai berikut : 

1. Mulai dengan mencuci baju

2. Memperbanyak membaca tasbih dan istighfar pada Kamis petang karena saat-saat tersebut sudah memasuki waktu keutamaan hari Jumat.

Hal ini merujuk pada sistem penanggalan kalender Hijriah yang menyebutkan pergantian hari dimulai saat matahari tergelincir di ufuk barat.

Kemudian amalan yang dilaksanakan pada hari Jumat di antaranya adalah :

1. Memperbanyak baca shalawat

2. Memperbanyak doa

3. Bersedekah

4. Membaca Surat al-Kahfi, Surat al-Ikhlas, Surat al-Falaq, dan Surat an-Nas.

Serta ibadah-ibadah lainnya. Masing-masing amalan memiliki keutamaan yang luar biasa.

Dengan menjadikan hari Jum'at sebagai momen untuk memperkuat iman dan ketakwaan, umat Islam diharapkan dapat meraih keberkahan dan kemuliaan di dunia maupun di akhirat.