Vivo V29 Series, HP 6 Juta yang Cocok untuk Fotografi
- Vivo.com/Instagram/gadgetins
Olret – Kamera adalah salah satu benda yang menjadi kebutuhan hampir semua orang. Walau bukan seorang konten kreator, tetapi banyak orang yang membutuhkan kamera mumpuni untuk mengabadikan momen berharga dalam hidupnya. Sehingga kebutuhan akan kamera ponsel menjadi semakin meningkat.
Selain itu, sebagian besar orang juga membutuhkan ponsel dengan memori jumbo. Karena biasanya, kualitas foto dan video yang baik akan memakan ruang penyimpanan yang lebih besar.
Mengerti akan kebutuhan konsumennya, Vivo V29 Series menghadirkan inovasi ponsel dengan kapasitas memori luas dan lensa kamera jernih.
Melansir Instagram @gadgetins, Vivo V29 Series hadir untuk midrange dengan kapasitas memori 256GB dan 512GB. Sementara RAM-nya juga terdiri dari 2 pilihan, yaitu sebesar 8 GB dan 12 GB. Sehingga Anda bisa menyimpan hingga ratusan album foto.
Selain itu, Vivo V29 Series ini memiliki 3 keunggulan lain, yaitu: Desain bodi yang tipis dan ringan, punya IP54, Layar AMOLED 120 Hz, dan Kamera belakang dan kamera depan 50 MP yang dilengkapi autofocus dengan rincian 50 MP (wide), f/1.88, 8 MP (ultrawide), f/2.2, dan 2 MP (monochrome), f/2.4.
Kecanggihan ini semakin lengkap dengan sistem operasi. Funtouch OS 13 dan prosesor. qualcomm snapdragon 778G. tak hanya itu, ponsel pintar ini juga memiliki baterai yang cukup awet untuk berbagai aktivitas digital dengan baterai. 4600 mAh. Ia juga sudah difasilitasi dengan fast charging 80W.
Bagi Anda yang pemuja visual, Vivo sangat mengerti selera Anda dengan menghadirkan ponsel dalam beragam pilihan warna. Di antaranya: velvet red, peak blue, noble black.