9 Fakta Gival Giovani, Guru Muda yang Juga Jadi Seleb Tiktok
- tiktok
Olret – Bagi kamu yang menggunakan TikTok pasti sudah tak asing lagi dengan konten kreator yang selalu membagikan kegiatannya sebagai guru dengan siswa-siswinya. Namun tahukah kamu bahwa ada alasan kuat dan logis mengapa dia membagikan konten-konten tersebut.
Gival Giovani menjelaskan kepada olret bahwa dia membagikan kegiatannya di media sosial karena merasa kesepian. Hal ini karena tempat dia ditugaskan jauh dari kota tepatnya di Desa Tamiai, Batang Merangin, Kerinci.
Lantas siapa sebenarnya guru yang sedang naik daun di TikTok @gival26. Berikut fakta-fakta tentang Gival Giovani.
1. Semasa kecil, tepatnya kelas 4 SD. Gival tinggal bersama kakek dan neneknya, hal ini karena orang tuanya pergi merantau untuk membayar utang. Gival memang bukan dari keluarga yang berada sehingga harus pindah-pindah rumah sebanyak 28 kali.
2. Dengan usaha keras, Gival yang dahulu kurang pandai kini bertransformasi menjadi guru yang berpreastasi. Dia sudah membuktikan bahwa tekad kuat dan usaha keras bisa mengubah nasibya. Dia adalah juara kelas dan mendapatkan nilau Ujian Nasional tertinggi kala itu.
3. Gival juga pernah mencoba mendaftar di 7 Universitas namun tak ada yang tembus. Dia tak pernah menyerah dan mencoba untuk mendaftar kembali di tahun berikutnya.