Sanam Teri Kasam, Kisah Perjuangan Cinta Hingga Maut Memisahkan
- Youtube
Olret – Sebelumnya saya sudah menonton film Hamari Adhuri Kahani yang bercerita kisah cinta tak sempurna. Tak kalah dengan film tersebut, film Sanam Teri Kasam juga sangat apik dengan menguras emosi. Adat istiadat India sangat jelas digambarkan di sini.
Film ini menceritakan bagaimana perjuangan seorang gadis yang culun dan kolot yang bekerja sebagai pustakawan yang bernama saru (Saraswati Parthasarthy) untuk mendapatkan jodoh bangsawan bertitel IIT IMM (menantu yang dibanggakan oleh ayahnya).
Sinopsis dan Review Film Sanam Teri Kasam, Kisah Perjuangan Cinta Gadis "Culun" Hingga Maut Memisahkan
Sebenarnya Saru selalu dijodohkan oleh Ayahnya, mencarikan menantu paling baik, keturunan bangsawan dan tentu saja menjungjung adat istiadat mereka. Namun, sayangnya semua lelaki yang dijodohkan tak ada satu pun yang berhasil membawa saru kepelaminan. Sedangkan di sisi lain, adek perempuan satu-satunya (Kaveri) ingin menikah dengan sanjay (pacar adeknya) tapi terhalang izin orang tuanya.
Hal ini disebabkan oleh Saru harus menikah terlebih dahulu sebelum adeknya menikah. Ini merupakan tradisi yang masih ada sampai sekarang di India. Hingga akhirnya adeknya selalu memarahi saru dan bahkan ikut juga mencarikan jodoh untuknya. Namun, semua tak ada yang berhasil.
Hingga suatu hari, ketika perjodohan yang terakhir dibatalkan di detik-detik penantian saru dan ayahnya. Lift yang ada di apartemen mereka tinggal tidak bisa digunakan dan harus menuruni anak tangga.
Sialnya Saru dan Ayahnya harus melihat adengan tak senonoh penghuni kamar tersebut yang sedang asyik bercinta di tangga. Seorang pria pemabuk dan bekas tahanan selama 8 tahun bersama seorang model dan perias kelas atas india.