Tour Sehari di Kota Makassar, Mana Saja Tempat yang Bisa Dikunjungi?

Pantai Losari
Sumber :
  • instagram

Pantai Losari berada di Jalan Metro Tanjung Bunga, Maloku, Kota Makassar. Pantai ini ramai dengan pengunjung ketika sore hari lantaran keindahan panorama matahari tenggelamnya.

4 Zodiak yang Langsung Ramah dengan Orang Baru

Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan pantai sekaligus wisata kuliner karena di sekitar pantai ini banyak terdapat warung tenda. Selain hidangan makanan laut, kamu bisa mencicipi makanan khas Makassar pisang epe, pallu butung, es pisang ijo, sop konro, dan coto makassar.

Pantai Losari tidak terdapat pasir seperti pantai lainnya, sehingga kamu tidak bisa bermain pasir ataupun berenang karena airnya sangat dalam. Akan tetapi, kamu bisa menikmati permainan air seperti banana boat, sepeda air, dan perahu serta memancing dari atas tanggul beton penahan ombak.

5. Monumen Mandala

Bek Tengah Terkuat di Eropa ada di Arsenal?

Monumen Mandala dibangun dalam rangka memperingati perjuangan perebutan Irian Barat dari Belanda pada tahun 1962. Monumen setinggi 75 meter ini terbagi menjadi 4 lantai. Lantai pertama berisi diorama dan replika pakaian serta perjuangan masyarakat Sulawesi Selatan pada abad ke-17.

Di lantai 2 terdapat diorama dan relief perjuangan pembebasan Irian Barat. Di lantai 3 berisi ruang kerja panglima dalam operasi Mandala. Terakhir, lantai 4 merupakan ruang pandang untuk menikmati pemandangan Makassar dari ketinggian.

Thailand Kalah Telak 1-9 di Piala Dunia Futsal 2024

Masih banyak tempat-tempat menarik lain yang ada di Makassar. Kalau kamu ingin lanjut berpetualang, siapkan waktu keesokan harinya dan segera cari penginapan yang nyaman untuk beristirahat.