13 Hal Penting yang Perlu Dibahas Sebelum Memutuskan Menikah

Pernikahan yang Dijodohkan
Sumber :
  • freepik

Olret – Jodoh sudah ditakdirkan. Dengan siapa seseorang akan menikah telah ditetapkan sejak masih di dalam kandungan. Dan kepercayaan tersebut telah mengakar kuat pada banyak orang.

4 Zodiak yang Sangat Manja Saat Sakit Kepada Pasangan

Meski begitu, jodoh tidak serta-merta datang begitu saja. Perlu doa dan usaha agar kita bisa menemukan pendamping hidup yang tepat supaya tidak mengalami kesengsaraan dalam mengarungi bahtera rumah tangga.

Untuk itu, sebelum memutuskan melanjutkan hubungan ke pelaminan, ada baiknya melakukan pembicaraan mendalam terkait tiga belas poin yang dilansir dari laman instagram @keishavourie di bawah ini sebelum mengambil keputusan untuk menjalin komitmen bersama sebagai pasangan hidup.

Debat Pilgub Jateng 2024 Digelar 3 Kali

1. Agama dan Prinsip Hidup

Perbedaan agama bisa memicu pertikaian diantara pasangan suami istri meski tidak terjadi pada semua orang yang memilih menikah dengan seseorang yang berbeda keyakinan. Oleh karena itu, pikirkan dengan matang jika ingin tetap bersama dan siap menerima segala konsekuensi apabila dikemudian hari menemui ketidakcocokan.

8 Tanda Jelas Yang Mengatakan Pria Cancer Jatuh Cinta Pada Kamu

Begitu pula dengan prinsip hidup atau nilai-nilai yang menjadi pedoman seseorang dalam menjalani kehidupan sehari-hari yaitu mulai dari cara berpikir, bertindak untuk mengambil keputusan secara tepat, menyelesaikan masalah serta mencapai tujuan hidup sangat penting untuk dibahas bersama calon pasangan sebelum memutuskan menikah.

Dengan memahami prinsip hidup masing-masing dapat meminimalisir adanya pertengkaran dalam berumah tangga akibat perbedaan pandangan dalam menyikapi suatu perkara.

2. Riwayat Kesehatan

Keterbukaan perihal riwayat kesehatan yang pernah diderita sebelumnya atau sedang mengalami penyakit tertentu, berpotensi membuat kita dicintai apa adanya oleh pasangan.

Halaman Selanjutnya
img_title