6 Alasan Membangun Personal Boundaries Itu Penting Dalam Segala Hubunganmu
Minggu, 12 Maret 2023 - 15:12 WIB
Sumber :
- freepik.com
Salah satu cara meningkatkan rasa nyaman adalah dengan menghormati privasi masing-masing. Dengan membangun personal boundaries, akan membantu untuk menghargai segala perbedaan juga kesibukan yang dimiliki oleh setiap anggota keluarga.
2. Membantu Emosi Tetap Stabil
Dengan memiliki batasan sendiri, maka kamu akan lebih mudah mengendalikan emosi. Boundaries melatih kamu untuk mengenal berbagai macam emosi sekaligus mengendalikannya.
Sehingga kamu bisa lebih menghargai privasi orang lain, begitupun sebaliknya. Dengan begitu emosi bisa stabil.
3. Melindungi Dirimu Dari Tekanan Orang Lain.
Ciri Pria yang Melindungimu
Photo :
- Freepik.com
Saat membangun personal boundaries, kamu akan memberi pengertian pada keluarga soal bagaimana kamu ingin diperlakukan, serta apa yang bisa kamu terima atau tidak.
Halaman Selanjutnya
Dengan begitu, kamu akan terlindungi dari upaya-upaya yang bisa menyakiti hatimu. Apalagi orang lain kadang tidak peka dengan apa yang kamu inginkan. Nah disinilah pentingnya boundaries agar meminimalisir salah paham. Jadi kamu tidak akan tertekan atau stres berkepanjangan.