Indonesia Gagal Menang Melawan Bahrain, Wasit Ahmed Al Kaf Kelamaan Meniup Peluit Panjang
Jumat, 11 Oktober 2024 - 01:50 WIB
Sumber :
- The
Olret VIVA– Kemenangan gagal diraih timnas Indonesia di kandang Bahrain akibat wasit Ahmed Al Kaf asal Oman yang kelamaan meniup peluit panjang tanda akhir pertandingan.
Tim tuan rumah Bahrain berhasil membuat gol penyeimbang ketika tambahan waktu babak kedua sudah memasuki menit 9.
Padahal sebelumnya wasit Al Kaf hanya memberikan tambahan waktu 6 menit saja.
Bahrain membuat gol penyeimbang skor 2-2 lewat Mohamed Marhoon yang menyelesaikan umpan sepak pojok dari Sayed Hashim Isa.
Baca Juga :
Barcelona Pastikan Lolos ke 16 Besar Liga Champions usai Berduel Sengit Melawan Dortmund
Indonesia sebelumnya memimpin skor 2-1 melalui gol sepakan kaki kanan Rafael Struick pada menit 76 usai menerima umpan dari Thom Haye.
Setelah Indonesia unggul 2-1, Maarten Paes tampil apik beberapa kali membuat penyelamatan gemilang menahan tembakan pemain tuan rumah.
Halaman Selanjutnya
Pada babak pertama kedua tim bermain imbang 1-1. Bahrain mencetak gol pembuka lewat tendangan bebas geledek Mohamed Marhoon di menit 15.