Starting Line Up Nyeleneh Shin Tae-yong Bantu China Menang, Indonesia Semakin Jauh dari Piala Dunia
Selasa, 15 Oktober 2024 - 22:50 WIB
Sumber :
- The-AFC.com
Tanpa kehadiran Haye, pemain Indonesia di lapangan seperti kebingungan ketika berusaha mendobrak pertahanan China.
Baca Juga :
Skuad Juara Bahrain di Piala Teluk 2024-2025, Ada 15 Pemain Pernah Tanding Melawan Indonesia
Ragnar Oratmangoen sempat mendapat peluang usai mengecoh dua pemain China pada menit 11, tapi bola yang disepaknya melambung tinggi
Pemain bertahan Indonesia yang sering memainkan bola di area pertahanan sendiri, ketiban sial di menit 21.
Baca Juga :
Bahrain Juara Piala Teluk, Ancaman Berbahaya buat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia
Umpan lambung jauh pemain China tidak segera dibuang jauh oleh Pattynama.
Bola yang akan out bisa disundul oleh Jiang Shenglong mengarah ke depan gawang. Behram Abduweli dengan cepat menyambar bola hingga masuk ke dalam gawang Indonesia.
Indonesia mendapatkan peluang bagus di menit 40 lewat sepakan kencang dari Calvin Verdonk. Bola masih bisa ditepis kiper China, Wang Dalei.
Halaman Selanjutnya
Petaka menimpa Indonesia empat menit berselang. Mees Hilgers terlambat maju membuat jebakan offside sehingga Zhang Yuning bisa terlepas sendirian menerima umpan terobosan dari Gao Zhunyi.