Preview Prediksi Inter Milan Vs Arsenal, Banyak yang Cedera Melemahkan The Gunners

Pemain Arsenal
Sumber :
  • Independent.co.uk

Olret VIVA–Saat ini tersisa delapan klub yang belum mengalami kekalahan dari 36 peserta fase grup Liga Champions 2024-2025. 

Rekap Hasil Liga Champions (6/11): Liverpool ke Puncak Klasemen, Sporting Bantai Man City

Dua dari 8 klub yang belum pernah kalah di Liga Champions musim ini yaitu Inter Milan dan Arsenal yang malam nanti akan saling berhadapan di Stadion Giuseppe Meazza. 

Inter Milan sedang dalam tren positif, tak terkalahkan dalam delapan pertandingan terakhir. 

Preview Prediksi Real Madrid Vs AC Milan, Bertemu Mantan dalam Situasi Duka

Rotasi pemain yang diterapkan pelatih Simone Inzaghi untuk melakoni jadwal padat sejauh ini cukup berhasil.

 

Prediksi Sporting Lisbon Vs Manchester City: Gyokeres dan Haaland Berburu Banyak Gol

Marcus Thuram Lautaro Martinez

Photo :
  • UEFA.com

 

Duet Marcus Thuram dan Lautaro Martinez tampil kompak di lini depan Inter. Keduanya sudah membuat total 14 gol pada awal musim ini.

Lini pertahanan Inter juga sangat tangguh, bisa membuat 5 clean-sheet dalam tujuh laga terakhir. 

Arsenal bakal sulit menembus gawang Inter yang dikawal Yann Sommer.

Arsenal yang sedang kehilangan banyak pemain penting, baru saja menderita kekalahan di Liga Inggris melawan Newcastle United.

Dalam laga melawan Inter Milan nanti Arsenal tidak bisa memainkan lima pemain yang sedang cedera, yaitu Declan Rice, Martin Odergaard, Riccardo Calafiori, Kieran Tierney, Takehiro Tomiyasu.

Absennya Declan Rice dan Odergaard bakal mempengaruhi keseimbangan di lini tengah The Gunners. 

Pemain anyar Mikel Merino yang baru direkrut dari Real Sociedad, mengemban tanggung jawab besar untuk menggantikan peran Odergaard. 

Sementara itu kemampuan bagus Kai Havertz dan Bukayo Saka mencetak gol jadi salah satu andalan Arsenal untuk bangkit kembali saat meladeni Inter Milan.

Prediksi pundit, Inter Milan akan meraih kemenangan karena skuad Arsenal tidak utuh. Inter unggul 2-0 atau 2-1.

Prediksi Formasi Awal Pemain Inter Milan 

Yann Sommer, Stefan de Vrij, Benjamin Pavard, Alessandro Bastoni, Denzel Dumfries, Federico Dimarco, Henrikh Mkhitaryan, Hakan Calhanoglu, Nicolo Barella, Marcus Thuram, Lautaro Martinez

Prediksi Formasi Awal Pemain Arsenal

David Raya, Gabriel Magalhaes, William Saliba, Ben White, Jurrien Timber, Thomas Partey, Mikel Merino, Bukayo Saka, Gabriel Martinelli, Leandro Trossard, Kai Havertz