Hasil Australian Open: Sabalenka dan Mirra Andreeva ke Babak Ketiga, Zheng Qinwen Tersingkir
- CGTN Sports
Olret VIVA–Hasil berbeda didapatkan dua bintang tenis putri finalis Australian Open 2024, Aryna Sabalenka dan Zheng Qinwen, pada pertandingan babak kedua pagi ini.
Juara bertahan Sabalenka berhasil melaju ke babak ketiga usai menang atas Jéssica Bouzas Maneiro.
Aryna Sabalenka membuat comeback apik pada set kedua, menang 7-5 setelah sempat tertinggal skor 2-5. Pada set pertama kemenangan diraih Sabalenka dengan skor 6-2.
Pada babak berikutnya Sabalenka akan menghadapi Clara Tauson yang sedang on fire. Sabalenka dan Tauson dua pekan silam berbarengan juara di turnamen berbeda.
Sabalenka pemenang turnamen WTA 500 Brisbane International. Sedangkan Clara Tauson juara WTA 250 ASB Classic Auckland Open.
Tauson di babak kedua Australian Open menang, 6-2, 6-2, atas Tatjana Maria.
Sementara itu Zheng Qinwen menyerah dalam duel melawan Laura Siegemund di John Cain Arena.
Performa serve Qinwen sangat bagus dengan membuat 11 aces. Namun Siegemund unggul dalam permainan rally yang sering menghasilkan skor.
Laura Siegemund yang kini menempati ranking 97 dunia, membuat Zheng Qinwen meringis merasakan kekalahan menyakitkan di babak kedua Australian Open 2025 yang berakhir dengan skor, 7-6 (7-3), 6-3.
Petenis muda Rusia, Mirra Andreeva, nyaris tersingkir di babak kedua setelah mendapat perlawanan sengit dari Moyuka Uchijima.
Mirra unggul 6-4 di set pertama. Dibalas Moyuka dengan menang 6-3 di set kedua.
Pada set penentuan terjadi tie break sengit yang akhirnya dimenangkan Mirra Andreeva dengan skor 10-8.
Hasil Grand Slam Australian Open 15 Januari 2025 WTA Sesi Pagi
- Aryna Sabalenka (1- Belarus), 6-3, 7-5, Jéssica Bouzas Maneiro (Spanyol) - Rod Laver Arena
- Jessica Pegula (7- USA), 6-4, 6-2, Elise Mertens (Belgia) - Margaret Court Arena
- Laura Siegemund (Jerman), 7-6 (7-3), 6-3, Zheng Qinwen (5- China) - John Cain Arena
- Olga Danilović (Serbia), 6-1, 6-2, Liudmila Samsonova (25- Rusia) - KIA Arena
- Belinda Bencic (Swiss), 6-1, 7-6 (7-3), Suzan Lamens (Belanda) - court 6
- Clara Tauson (Denmark), 6-2, 6-2, Tatjana Maria (Jerman) - court 7
- Magdalena Fręch (23- Polandia), 0-6, 6-0, 6-2, Anna Blinkova (Rusia) - court 13
- Mirra Andreeva (14- Rusia) vs, 6-4, 3-6, 7-6 (10-8), Moyuka Uchijima (Jepang) - court 3