Update Ranking BWF Tunggal Putra Usai India Open 2025, Ginting Out dari Top 10 Pertama Kali sejak September 2018
Senin, 20 Januari 2025 - 06:05 WIB
Sumber :
- Djarumbadminton.com
Viktor Axelsen yang sukses juara India Open 2025, naik satu posisi ke peringkat 4 menggeser Kunlavut Vitidsarn.
Lee Cheuk Yiu dan Axelsen di podium India Open 2025
Photo :
- Badminton Photo
Peringkat Weng Hongyang melonjak pesat naik lima posisi ke urutan 16 berkat keberhasilannya masuk semifinal India Open.
Baca Juga :
Jadwal dan Susunan Pemain Indonesia vs Thailand di Semifinal Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025
Sementara itu posisi tiga besar tidak berubah. Shi Yuqi masih peringkat satu, diikuti oleh Anders Antonsen dan Jonatan Christie.
Proyeksi Ranking BWF Tunggal Putra Top 30, Tanggal 21 Januari 2025
- (=) Shi Yuqi (China), 100415 poin
- (=) Anders Antonsen (Denmark), 95621 poin
- (=) Jonatan Christie (Indonesia), 90927 poin
- (+1) Viktor Axelsen (Denmark), 89310 poin
- (-1) Kunlavut Vitidsarn (Thailand), 83888 poin
- (+1) Li Shifeng (China), 80096 poin
- (+1) Lee Zii Jia (Malaysia), 78006 poin
- (+1) Chou Tien Chen (Taiwan), 77757 poin
- (-2) Kodai Naraoka (Jepang), 76467 poin
- (+2) Lakshya Sen (India), 63668 poin
- (-1) Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia), 62775 poin
- (+1) Loh Kean Yew (Singapura), 62583 poin
- (-2) Koki Watanabe (Jepang), 61924 poin
- (+1) Lin Chun-Yi (Taiwan), 59201 poin
- (-1) Kenta Nishimoto (Jepang), 58212 poin
- (+5) Weng Hongyang (China), 58000 poin
- (=) Alex Lanier (Prancis), 57070 poin
- (=) Toma Junior Popov (Prancis), 56865 poin
- (=) Lu Guangzu (China), 56761 poin
- (-4) Ng Ka Long Angus (Hong Kong), 56706 poin
- (-1) Lee Cheuk Yiu (Hong Kong), 54199 poin
- (=) Lei Lanxi (China), 51786 poin
- (+4) Christo Popov (Prancis), 51195 poin
- (-1) Lee Chia Hao (Taiwan), 50875 poin
- (=) Yushi Tanaka (Jepang), 49870 poin
- (-2) Wang Tzu Wei (Taiwan), 48303 poin
- (+1) Leong Jun Hao (Malaysia), 48248 poin
- (+1) Rasmus Gemke (Denmark), 46544 poin
- (+1) Brian Yang (Kanada), 45873 poin
- (+1) Chi Yu Jen (Taiwan), 45206 poin