Preview Prediksi Manchester City vs Real Madrid, Ancelotti: Mereka Tidak Kuat
- UEFA.com
Bola Olret VIVA– Untuk musim keempat berturut-turut, Manchester City dan Real Madrid saling berhadapan di babak gugur Liga Champions.
Hal yang menarik, pemenang dari duel Manchester City vs Real Madrid di tiga musim sebelumnya, kemudian meraih gelar Liga Champions.
Real Madrid meraih gelar ke-14 dan ke-15 Liga Champions pada 2021/22 dan 2023/24, sementara Man City meraih gelar perdana di musim 2022/23.
Semusim lalu Madrid dan City bertemu di perempat final Liga Champions. Duel leg pertama di kandang Madrid berakhir seri 3-3.
Real Madrid
- UEFA
Pada leg kedua, City seri 1-1 dengan Real Madrid hingga waktu normal pertandingan berakhir. Real Madrid akhirnya lolos ke semifinal setelah unggul adu penalti 4-3 atas City.
Pada musim 2022/23, Manchester City menang 4-0 pada leg kedua semifinal Liga Champions melawan Madrid, setelah di leg pertama seri 1-1. Manchester City akhirnya menjadi juara Liga Champions.