Highlight - Inter dan AC Milan Kompak Menang dengan Tiga Gol Setelah Sempat Tertinggal 0-2
- Football Italia
Bola Olret VIVA–Momen langka yang luar biasa dibuat dua tim sekota, Inter dan AC Milan, pada giornata 28 Liga Italia Serie A, Sabtu malam (8/3/2025).
Inter dan AC Milan kompak menang dengan membuat tiga gol setelah sempat tertinggal 0-2 dari lawan masing-masing.
AC Milan menghindari empat kekalahan beruntun, setelah berhasil bangkit dari ketertinggalan dua gol dalam kemenangan 3-2 atas Lecce.
selebrasi kemenangan pemain AC Milan
- Football Italia
Hasil buruk sepertinya akan kembali menimpa AC Milan yang baru kalah beruntun melawan Torino, Bologna, dan Lazio, ketika Lecce duluan mencetak dua gol. Padahal Lecce tak pernah membuat gol dalam empat pertandingan sebelumnya.
Dua gol Lecce diborong oleh Nikola Krstovic. Gol pertama Krstovic dibuat pada menit ketujuh lewat skema serangan balik.
Usai mendapat umpan dari Helgason, tendangan keras kaki kanan mengarah ke sudut atas gawang Milan dilepaskan Krstovic dari luar kotak penalti. Mengakhiri paceklik gol Lecce di Serie A yang sebelumnya terakhir kali dibuat pada 31 Januari.