SBS Luncurkan Global Girl Group K-Pop Bertajuk Program "Universe Ticket"

SBS Luncurkan Global Girl Group
Sumber :
  • soompi

OlretSBS Luncurkan Global Girl Group K-Pop Bertajuk Program "Universe Ticket". Inilah Persyaratan dan Cara Daftarnya

Pratama Arhan Peluk Mesra Azizah Usai Cetak Gol Kalahkan Korea Selatan

SBS sebagai salah satu stasiun TV yang terkenal Korea Selatan mengumumkan program audisi girl group K-pop global pertama mereka dalam program "Universe Ticket" 

Program ini mengikuti program audisi SBS K-pop sebelumnya seperti “K-pop Star” dan “LOUD,” yang memunculkan boy group rookie TNX. 

Membedah Peran Kim Hee Ae di Drakor The World of the Married

“Universe Ticket” akan mengundang gadis-gadis dari seluruh dunia yang bermimpi untuk debut dalam girl grup K-pop.

Dilansir dari Soompi.com, Dalam perekrutan pelamar video baru mereka, "Universe Ticket" mengumumkan bahwa mereka mencari pelamar wanita yang lahir sebelum tahun 2011 dari kebangsaan apa pun, terlepas dari apakah mereka bersama agensi atau memiliki pengalaman debut sebelumnya atau tidak.

Perjalanan Cinta Jung Kyung Ho dan Sooyoung SNSD, 12 Tahun Pacaran, Akankah Menikah?

Acara ini akan merekrut pelamar mulai 2 Maret hingga 30 April melalui halaman beranda resmi program. Nah, buat kamu yang penasaran inilah detail persyaratan dan cara daftarnya.

1. Pendaftaran Secara Online.

SBS Luncurkan Global Girl Group

Photo :
  • soompi

Seperti yang dijelaskan di atas, pendaftaran akan di buka secara online di halaman beranda resmi program.

Sedang, masa pendaftaran Universe Ticket dimulai dari 2 Maret hingga 30 April 2023.

2. Persyaratan

Pertama, Persyaratan utama untuk mengikuti program Universe Ticket adalah gadis yang lahir sebelum tahun 2011.

Kedua, Calon peserta akan dimintai keterangan nama, umur, masa latihan, agensi (sebelum atau sekarang), posisi yang diinginkan, dan masih banyak lagi.

Ketiga, calon peserta harus mengirimkan video yang memperlihatkan bakat yang dimaksud untuk mempermudah penilaian.

Ke empat, Video tidak perlu di edit alias no filter.

Adapun video yang menjadi persyaratan dan harus disiapkan oleh calon peserta adalah:

- Video perkenalan diri, gaya bebas maupun close up. Durasi maksimal 30 detik.

- Vocal atau Rap video, di shoot bagian atas badan. Durasi maksimal 1 menit.

- Dance video, di shoot seluruh badan. Durasi maksimal 1 menit.

Catatan : Seluruh video harus diganti nama sesuai dengan format berikut.

[Nama_6 digit tahun bulan tanggal lahir_kategori video]

Contoh : KimUni_080202_SelfIntroduction / ChoiBus_110802_Rap