Tampil di Drama Korea My Lovely Liar, Intip 8 Perjalanan Karier Hwang Minhyun

Hwang Minhyun
Sumber :
  • Twitter: allkpop

Olret – Aktor sekaligus idola K-Pop Hwang Minhyun baru-baru ini ramai diperbincangkan, menyusul penampilannya sebagai Kim Do Ha di drama Korea My Lovely Liar.

Sukses membuai para penggemar dengan akting dan chemistry-nya yang menawan bersama aktris Kim So Hyun, rupanya Hwang Minhyun juga memiliki perjalanan karier dan prestasi yang mengejutkan.

Yuk, kita simak 8 perjalanan karier Hwang Minhyun di bawah ini!

8 Perjalanan Karier Hwang Minhyun, dari Idola K-Pop, Mentor, hingga Aktor Drama

1. Sebelum debut, Hwang Minhyun pernah tampil di video musik girl group Orange Caramel berjudul 'Shanghai Romance'.

2. Hwang Minhyun memulai kariernya sebagai vokalis dan debut bersama boy group NU'EST pada tahun 2012.

Namun, pada tahun 2017-2019, ia menghentikan promosi grup dan ikut berpartisipasi dalam acara survival idol Mnet 'Produce 101'.

3. Hwang Minhyun meraih ranking ke-9 di ajang survival show Mnet 'Produce 101' dan debut bersama grup Wanna One pada tahun 2017.

Ia kemudian kemmbali berpromosi dengan NU'EST pada Februari 2019, setelah promosinya bersama Wanna One berakhir.

4. Pada tahun 2019, Hwang Minhyun tampil dalam pertunjukan musikal 'Marie Antoinette'.

Ini merupakan debut musikal pertamanya sebagai peran Count Axel von Fersen untuk versi Seoul dari musikal tersebut.

5. Hwang Minhyun melakukan debut akting pada November 2020 lewat drama JTBC bertajuk 'Live On' sebagai Go Euntaek.

Ia juga tampil dalam drama hits tvN 'Alchemy of Souls' sebagai karakter Seo Yul.

6. Usai NU'EST dibubarkan pada Maret 2022, Hwang Minhyun melakukan debut solo lewat mini album pertamanya bertajuk 'Truth or Lie' pada 27 Februari 2023.

7. Hwang Minhyun tampil sebagai Star Master dalam ajang survival show 'Boys Planet' yang tayang pada bulan Februari hingga April 2023.

8. Selain aktif sebagai aktor dan idola K-Pop, Hwang Minhyun juga merupakan brand ambassador dari sejumlah merek mewah, seperti Moncler.

Itu tadi, 8 perjalanan karier Hwang Minhyun seperti dirangkum dari berbagai sumber.