Bersantai dan Camping di Bukit Seroja, Dijamin Bikin Betah
Objek wisata ini buka setiap hari selama 24 jam. Untuk masuk dikenakan tiket sebesar Rp5.000 setiap orang. Tarif parkirnya pun murah, hanya Rp2.000 untuk sepeda motor dan Rp5.000 untuk mobil.
Fasilitas yang disediakan pun cukup memadai seperti musala, toilet, dan tempat parkir. Di sini juga terdapat kafe yang menyediakan minuman seperti kopi, teh, dan susu, serta camilan seperti tempe kemul, bakpau, dan cireng. Sebagai pengobat lapar, ada juga juga makanan berat seperti ayam goreng, ikan goreng, dan ayam bakar.
Setiap pengunjung sudah tentu singgah ke beberapa spot foto favorit di sini.
Di antaranya, tempat foto berbentuk hati, panggung bertingkat dari bambu, rumah pohon, dan pelataran untuk berfoto dengan latar Gunung Kembang dan Gunung Sindoro. Ada juga spot khusus untuk berfoto dengan latar belakang pemandangan kota Wonosobo dan Telaga Menjer.
Jika ingin sekadar bersantai menikmati pemandangan telaga, kamu bisa memanfaatkan gazebo yang disediakan. Dari tempat ini, terlihat aktivitas wisatawan di telaga, seperti berjalan-jalan di sekitar telaga dan menaiki gethek atau rakit menyusuri telaga.
Nah, jika belum puas berkeliling, kamu bisa naik lagi ke bagian paling atas. Karena bagian ini merupakan milik pribadi, pengunjung dikenakan tiket lagi sebesar Rp5.000.
Tak jauh berbeda dari spot di bawahnya, di sini juga ada gazebo, taman bunga, tempat bersantai, dan spot foto berbentuk hati yang menjorok ke arah telaga. Meskipun siang hari, udaranya di sini tetap sejuk, cocok untuk bersantai sambil mengamati indahnya suasana pegunungan dengan telaga di bawahnya.