5 Tips Pakai Serum Retinol. Biar Hasil Maksimal dan Kulit Tidak Iritasi

Serum retinol
Sumber :
  • Freepik

OlretPenuaan dini adalah salah satu masalah wajah yang berusaha dihindari. Salah satunya memakai serum retinol sebagai salah satu varian skincare yang wajib dimiliki.

Retinol merupakan turunan vitamin A yang digunakan untuk meningkatkan pergantian sel kulit dan mendorong produksi kolagen. Sehingga bahan aktif ini sangat diandalkan untuk mencegah penuaan dini. 

Namun, kamu juga harus memperhatikan pengaplikasiannya ke kulit lho. Karena salah aplikasi justru membuat kondisi wajah tidak baik. Salah satunya adalah iritasi dan hasil tidak maksimal. 

Untuk mencegah hal tersebut. Perhatikan dan terapkan beberapa tips ini. 

1. Pastikan Membersihkan Wajah dan Memakai Toner Dahulu 

Sebagaimana urutan memakai skincare maka sebelum mengaplikasikan serum toner. Usahakan wajah harus dalam keadaan bersih dan pH kulit seimbang. Caranya dengan membersihkan wajah dan memakai toner terlebih dahulu. 

Karena wajah yang kotor akan membuat retinol tidak akan berfungsi secara maksimal pada wajah. 

2. Gunakan Eye Cream Untuk Mencegah Iritasi area Mata 

Penuaan dini sangat terlihat di area mata, karena itu bagian ini juga kadang mendapatkan sentuhan retinol agar bisa menyamarkan kerutan. 

Nah, sebelum memakai retinol berikan sentuhan eye cream terlebih dahulu. Eye cream ini akan melindungi mata dari iritasi pemakaian retinol. Apalagi area mata memang lebih rentan dan sensitif

3. Aplikasikan Pada Kulit Yang Kering 

Biarkan dulu toner dan eye cream meresep dengan baik serta wajah benar-benar kering baru mengaplikasikan retinol. Sebab kulit yang basah atau lembap, maka kemungkinan mengalami iritasi akan lebih besar. 

Hal itu karena wajah setelah dibersihkan akan membuat pori-pori lebih terbuka. Sementara retinol yang diaplikasikan pada wajah bekerja menambah lapisan kelembapan dan meningkatkan hidrasi.

4. Gosok Perlahan Mulai Dari Dagu 

Jangan menggosok wajah terlalu keras saat mengaplikasikan retinol untuk mencegah iritasi. Perlahan saja dengan gerakan yang lembut.

Selain itu aplikasikan cukup setetes saja di awal pemakaian. Penggunaan retinol bisa mulai dari dagu, lalu berlanjut ke bagian wajah yang lain. 

5. Jangan lupa akhiri Dengan pelembab 

Retinol dapat menyebabkan kulit kering. Karena itu, pastikan gunakan pelembab untuk membuat kulit lembut dan kenyal kembali..

Namun, setelah retinol digunakan, tunggu dulu tiga hingga lima menit sebelum mengaplikasikan pelembap. Hal ini untuk membuat retinol menyerap menyeluruh ke dalam kulit. 

Selain itu juga disarankan menggunakan retinol cukup di malam hari saja.