6 Hal Bermanfaat yang Bisa Kamu Lakukan Selama Libur Kuliah
- https://unsplash.com/@beccatapert
Apalagi ilmu tidak hanya didapatkan di bangku kuliah. Siapa tahu pengalaman yang akan kamu dapatkan di short course itu lebih menarik dan membuka wawasan.
2. Melakukan Pekerjaan Freelance Atau Part Time
Ada banyak pekerjaan yang ditawarkan walau kamu masih kuliah. Apalagi pekerjaan ketika liburan kuliah datang. Misal seperti menjaga warnet, toko, atau mengajar privat/LBB.
Nah, kamu bisa menggunakan waktu yang cukup lama selama liburan itu untuk mencoba mencari pekerjaan sampingan.
Siapa tahu meski sudah masuk nanti, bos kamu suka pekerjaan kamu dan menawari untuk tetap bekerja dengan sistem part time. Jadi kamu tetap bisa bekerja sembari kuliah. Hasil pekerjaanpun bisa untuk tabungan, modal usaha sendiri atau meringankan kebutuhan selama di perkuliahan kamu.
3. Jadi Volunteer Atau Sukarelawan
Salah satu kegiatan yang bermanfaat saat liburan kuliah adalah menjadi volunteer untuk acara tertentu, yang membuat kamu tertarik. Meski bekerja tanpa dibayar sebab kamu menjadi sukarelawan. Tapi ada banyak pengalaman berharga yang akan kamu dapatkan, baik secara ilmu maupun kemanusiaan.