6 Tanda Adanya Perasaan Iri Dalam Hatimu. Akui dan Segera Atasi

Perasaan Iri
Sumber :
  • Instagram

OlretIri adalah salah satu penyakit hati yang muncul ketika merasa cemburu pada orang lain. Bisa iri pada prestasi, pencapaian, hubungan atau kehidupannya yang jika dilihat dari pandanganmu nampak lebih baik, sukses atau bahagia.

Masalahnya, banyak yang tidak mau mengakui jika dirinya tengah merasa iri hati. Padahal jika dibiarkan terlalu lama perasaan iri dapat berubah menjadi benci dan itu lebih berbahaya. Berbeda jika kamu mau mengakui, lalu segera mengatasinya supaya tidak menjadi benci atau berkeinginan merebut.

Nah, inilah 5 tanda umum orang yang sedang iri pada orang lain. Jika kamu sedang merasakan tanda ini. Lebih baik segera mengakuinya, meski hanya pada dirimu sendiri. Lalu mengatasinya dengan baik.

1. Mencemooh Atau Mencari Kekurangan Dari Keberhasilan dan Pencapaian Seseorang

Berhatilah-Hatilah Dalam Berteman

Photo :
  • instagram

Seharusnya saat melihat pencapaian atau kesuksesan orang lain, kamu ikut merasa bangga atau termotivasi. Namun, jika muncul rasa tidak suka, bisa jadi karena ada rasa iri dalam hatimu. 

Selain itu daripada mengapresiasi, lebih muncul keinginan untuk mencemooh dan mencari kekurangannya, serta memberikan kritikan yang menjatuhkan.

2. Muncul Rasa Kecewa Pada Diri Sendiri

Saat muncul perasaan iri, maka secara tidak langsung kamu juga akan membandingkannya dengan dirimu sendiri.

Saat itu akan muncul perasaan kecewa, pada hidup yang kamu jalani. Semua kegagalan atau ujian yang harus dilewati terpampang di depan mata. Belum lagi, jika mulai merasa pilihan hidupmu salah. Rasa iri membuat kamu merasa hidupmu seolah tidak adil.

3. Merasa Menyesal Atas Pilihan Hidup Atau Tindakan Di Masa Lalu

Perasaan Iri

Photo :
  • Instagram

Sebagaimana dijelaskan di poin 2, imbas dari perasaan iri adalah munculnya penyesalan atas tindakan atau pilihan hidupmu. Kamu berandai jika seandainya seperti ini dan itu, bisa jadi kamu akan mendapatkan yang lebih baik.

Nah, jika sudah sampai tahap ini . Sedikit berhati-hatilah karena bisa menggerus rasa syukur dalam hatimu.

4. Hidup Terasa Tidak Adil Bahkan Mengenaskan

Rasa iri juga ditandai dengan munculnya perasaan sebagai orang yang paling menyedihkan di dunia ini. Terlebih jika perasaan ini muncul setelah melihat kebahagiaan orang lain. Ini adalah benih-benih rasa iri yang telah berubah bentuk dan membuat kita gak sadar akan rasa iri tersebut.

Hidup terasa tidak adil, bahkan mengenaskan. Kamu merasa jika tidak ada hal baik yang datang padamu, seperti mereka yang membuat hatimu iri.

5. Muncul Perasaan Selalu Gagal

Saat rasa iri ada dalam hati, kamu akan memiliki perasaan seolah dirimu terjatuh dan gagal ketika melihat pencapaian orang lain. Kamu mulai merasa perjuanganmu begitu melelahkan tapi tidak menunjukkan hasil yang memuaskan.

Kamu mulai menyerah untuk menjadi lebih baik. Bahkan cenderung lebih senang menyalahkan orang lain atas hidup yang kamu jalani.

6. Hilangnya Rasa Syukur

Rasa iri dapat menggerus perasaan syukur pada apa yang sudah kamu punya. Kamu merasa orang lain sungguh beruntung, sedang hidupmu penuh dengan kegagalan dan hal yang menyedihkan.

Jika kamu sudah merasakan tanda-tanda ini, cobalah untuk mengakui pada diri sendiri jika kamu sedang iri. Kemudian ubah rasa iri itu menjadi motivasi supaya bisa hidup lebih baik. Selain itu perbanyak bersyukur dengan memikirkan kebahagiaan-kebahagiaan yang sudah kamu dapatkan.