5 Tanda Sederhana Bahwa Kalian Ditakdirkan Hidup Bersama

Ditakdrikan Hidup Bersama
Sumber :
  • U-Repot

Olret – Saat kamu menjalin hubungan dengan seseorang, muncul rasa takut dan khawatir, jika dia bukanlah jodoh sejati yang selama ini kamu nantikan. Apalagi keputusan untuk menikah dan hidup bersama butuh pertimbangan dan kesiapan yang matang dari kedua belah pihak. 

Namun, ternyata ada lho beberapa tanda yang bisa menunjukkan jika dia memang ditakdirkan untukmu dan kemungkinan besar menjadi jodoh yang selama ini kamu nantikan.

Setidaknya tanda ini bisa membuat kamu lebih tenang menjalani hubungan dan tidak terlalu berpikiran yang macam-macam. 

1. Jujur Menunjukkan Kekurangan Masing-masing dan Berusaha Saling Menerima 

 

Tanda Pasangan Masih Kekanak-Kanakan

Photo :
  • freepik.com

 

Tentu saja, tanda pertama adalah rasa nyaman yang luar biasa, sehingga kamu tidak ragu untuk menjadi diri sendiri dan menunjukkan kekurangan yang kamu punya pada pasangan. Pasangan berusaha menerima kekurangan itu dengan lapang dada dan tidak memilih untuk menyerah terus membersamai langkah bersamamu. 

Dia sendiri juga lebih terbuka pada dirinya, termasuk pada kekurangannya. Tentu dengan harapan, kamu juga akan belajar menerima dia apa adanya dan tetap mau berjuang bersama. 

2. Tidak Merasa Takut Untuk Berdebat dan Berbeda Pendapat 

 

Ditakdrikan Hidup Bersama

Photo :
  • U-Repot

 

Biasanya dalam hubungan yang kurang sehat, kamu akan bertindak selalu menuruti perkataan pasangan dan tidak berani membantah atau berdebat dengan dirinya. Padahal, bisa jadi pendapatnya kurang kamu suka atau tidak sesuai dengan pemikiran atau selera kamu. 

Namun, alih-alih hanya menuruti, kamu tidak takut untuk berbeda pendapat dan berdebat. Kamu berani untuk mengungkapkan pemikiranmu. Nah, sikap seperti itu, bisa merupakan tanda kamu dan dia menjalani hubungan dengan sungguh-sungguh dan tulus.

Siapa tahu pendapatmu memang jauh lebih benar daripada dirinya dan membawa kebaikan untuk hubungan kalian. Hanya saja, tetap bertindak sebagaimana kondisi dan situasi pula, ya.  

3. Meski Tidak Memiliki Pemikiran Sama, Namun Masih Saling Menghargai 

 

Membangun Chemistry yang Kuat

Photo :
  • freepik.com/author/halayalex

 

Sebagaimana poin nomor dua yang menjelaskan kalian tidak takut untuk berdebat dan berbeda pendapat. Hal itu karena sikap saling menghargai satu sama lain yang dimiliki. Meski ada perbedaan, kalian selalu mencari cara untuk menemukan solusi dan akhirnya bisa menyamakan pendapat yang berbeda. 

Perasaan saling menghargai dan usaha untuk menyatukan pikiran itu adalah ciri dia memang bisa menjadi takdir terbaik untuk dirimu. 

4. Kesan Santai Sangat Terlihat Jelas Dalam Hubungan Kalian 

 

Cara Putus Pada Pasangan

Photo :
  • U-Repot

 

Kesan santai di sini adalah kalian berdua sama-sama bisa menetralisir suasana dengan sangat baik. Obrolan bisa berjalan dengan lancar dan bisa tertawa bersama dengan lepas tanpa ada rasa terpaksa. 

Menurut penelitian pun hubungan tanpa rasa canggung dan bisa saling berbagi humor bersama, menandakan hubungan yang sehat dan langgeng. Karena itu, jika kamu merasakan perasaan ini dengan pasangan, kamu bisa merasa tenang dan yakin dia memang orang yang ditakdirkan untuk dirimu. 

5. Muncul Perasaan Hilang, Saat Dia Tak Berada Di Sisimu 

Cinta itu terkadang tak terasa saat kamu terus bersama dengan dirinya. Perasaan seolah biasa saja dan tidak muncul adanya getaran. Karena itu, di beberapa tip sering disebutkan untuk sesekali membuat jarak dalam hubungan. Biarkan kamu dan dia memiliki perasaan rindu dan hilang saat tak sedang bersama. 

Selain itu kamu juga harus fokus pada masa depanmu, juga prioritas lainnya yang tak kalah penting selain hubungan yang sedang kamu jalin. 

Setidaknya dengan adanya 5 tanda di atas kamu merasa lebih nyaman dan tak terlalu takut menjalin hubungan. Namun, meski begitu, tetap siapkan hati dan diri, sebab bagaimana pun jodoh adalah pilihan. Terpenting kamu sudah berusaha menjaga hubungan dengan baik. Apa yang terjadi, kamu sudah melakukan yang terbaik dan tidak merasa rugi atau menyesal.