Ingin Tampil Pede saat Menjadi Moderator? Wajib Kuasai 3 Skill Berikut!

Ilustrasi diskusi
Sumber :
  • https://www.pexels.com/@fauxels

Orlet - Dikutip dari wikipedia moderator merupakan orang yang bertindak sebagai penjembatan, penengah, pemandu, dan pengendali ketika sebuah acara sedang berlangsung supaya acara tersebut dapat berjalan dengan tertib.

Tugas moderator sendiri adalah mengawasi, mengawal jalannya diskusi di suatu forum supaya bahasan utama atau topik yang sedang dibicarakan tidak melenceng kemana-mana sehingga forum tetap dinamis dan hidup.

Tiga hal yang disampaikan oleh moderator meliputi pembukaan presentasi untuk narasumber, sesi tanya jawab hingga ringkasan dari seluruh acara.

Walaupun terkesan mudah, namun diperlukan kemampuan untuk menjadi moderator yang mampu memimpin jalannya diskusi sehingga lancar sampai akhir. Dilansir dari akun instagram @bicarapede inilah tiga tips menjadi moderator handal.

1. Memahami Tema Diskusi

Hal pertama yang harus anda kuasai adalah paham tentang tema atau topik yang akan didiskusikan. Semakin luas pengetahuan anda tentang tema tersebut, akan sangat membantu anda memberikan gambaran besar tentang apa yang akan didiskusikan sebelum mempersilahkan narasumber untuk berbicara.

Anda juga diharuskan untuk menjaga supaya pembahasan dalam diskusi tidak keluar dari tema yang sedang diperbincangkan atau acara justru berpotensi beralih ke topik yang tidak relevan.

Perbanyak membaca, riset dan pahami betul-betul tema diskusi yang akan anda pimpin supaya anda terhindar dari rasa gugup, perkataan yang salah serta dianggap kurang mempersiapkan diri.

2. Kelola Waktu dengan Efektif

Setiap diskusi pasti memiliki batas waktu yang telah ditentukan agar tidak terlalu lama maupun terlalu cepat berakhir tanpa penyelesaian.

Maka dari itu, anda perlu mengatur waktu secara efektif dalam memberikan kesempatan kepada para pembicara supaya tidak ada yang memakan waktu dalam memberikan penjelasan atau memberikan keterangan tentang suatu perkara.

Pada saat sesi tanya jawab berlangsung, anda juga perlu menetapkan berapa pertanyaan yang boleh dilontarkan oleh peserta diskusi dengan pertanyaan berbobot yang tidak boleh melenceng dari tema yang sudah ditentukan.

3. Menyiapkan Ringkasan dan Penutup

Bagian terpenting saat forum diskusi telah selesai adalah mengambil kesimpulan dari acara yang digelar. Berikan ringkasan singkat yang mencakup seluruh isi topik yang dibahas tadi serta ucapkan terima kasih kepada para narasumber dan peserta yang menyempatkan waktunya untuk hadir dan ajaklah kembali mereka untuk berkenan berpartisipasi dalam diskusi selanjutnya.

Nah, bagaimana nih menurut kalian? Jangan lupa mempraktikkannya saat ditunjuk menjadi moderator ya. Siap tampil percaya diri dan berkesan dihati.